Inilah Tips Menjaga Berat Badan saat Liburan

- Selasa, 31 Desember 2019 | 11:00 WIB
Ilustrasi (Pixabay/Tero Vesalainen)
Ilustrasi (Pixabay/Tero Vesalainen)

Pasti banyak dari kamu yang merasa kesulitan menjaga berat badan saat liburan. Nggak heran sih, karena liburan akan membuat pola makanmu nggak terjaga. Sebenarnya, menjaga berat badan saat liburan itu nggak sulit kok. Berikut ini tips menjaga berat badan saat liburan. Ikuti tips-tipsnya, ya!

1. Mengonsumsi Makanan Berserat

-
Ilustrasi (Pixabay/silviarita)

Makanan yang berserat akan membuatmu kenyang lebih lama. Jadi, perbanyaklah mengonsumsi makanan berserat dari buah dan sayur. 

2. Minum Air Putih

-
Ilustrasi (Pixabay/congerdesign)

Daripada minum yang manis, lebih baik mengonsumsi air putih. Minum air putih sangat baik untuk tubuh. Pastikan untuk minum air putih 8 gelas per hari supaya kebutuhan cairan tubuh terpenuhi.

3. Kurangi Mengonsumsi Makanan Mengandung Gula

-
Ilustrasi (Pixabay/stevepb)

Makanan dengan kandungan gula akan membuat berat badanmu cepat naik. Oleh karena itu, kurangilah mengonsumsi makanan yang mengandung gula. Ganti dengan kayu manis yang memiliki fungsi lebih baik.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X