Dikira Bentol Akibat Digigit Nyamuk, Ternyata Ada Parasit di Kulit Wanita Ini

- Kamis, 2 September 2021 | 15:20 WIB
Parasit yang berada di kulit wanita yang awalnya dikira gigitan nyamuk biasa. (Tangkapan layar/NEJM)
Parasit yang berada di kulit wanita yang awalnya dikira gigitan nyamuk biasa. (Tangkapan layar/NEJM)

Seorang wanita asal AS berusia 62 tahun tak menyangka akan terjadi sesuatu yang buruk padanya. Ia yang mengira bentol di kulitnya hanya gigitan nyamuk biasa, ternyata parasit.

Hal ini terjadi saat dirinya liburan ke Amerika Selatan. Saat itu ia mengira bentol-bentol di kulitnya akan hilang dengan waktu yang tak lama. Namun setelah sekian lama, ternyata bentol tersebut tak hilang juga, bahkan sampai mengeluarkan nanah.

Ia pun berkunjung ke dokter untuk mengobati bentolnya tersebut. Namun siapa sangka, setelah di periksa, ada yang bergerak di bentol tersebut. Ternyata itu bukanlah bentol akibat gigitan nyamuk melainkan parasit larva lalat bot.

"Pemeriksaan fisik menunjukkan nodul dengan drainase dan pergerakan larva. Pengangkatan enam ekor larva lalat berhasil dilakukan," tulis peneliti seperti dikutip dari The New England Journal of Medicine (NEJM), Rabu (1/9/2021).

Lalat bot diketahui merupakan hewan yang senang bertelur di dalam tubuh mamalia. Lalat ini biasanya akan menempel pada nyamuk untuk menyebarkan telur-telurnya.

Telur itu nantinya bisa masuk ke dalam kulit saat nyamuk menggigit tubuh manusia. Parahnya, telur tersebut bisa menetas menjadi larva dan berkembang sampai jadi lalat dewasa di dalam kulit manusia.

Pada kasus sang wanita, kondisinya membaik setelah dokter mengangkat larva lalat bot yang ada di kulitnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X