5 Fakta Penggunaan Pasta Gigi yang Benar

- Selasa, 17 September 2019 | 14:29 WIB
Ilustrasi sikat gigi. (Pixabay/jennyfriedrichs)
Ilustrasi sikat gigi. (Pixabay/jennyfriedrichs)

Selain menjaga kebersihan tubuh, menjaga kebersihan mulut adalah hal penting bagi kesehatan gigi. Karena saat kita berinteraksi dengan orang lain, perhatian utama yang akan dituju adalah mulut kita. Gigi yang putih, sehat, pasti juga akan menimbulkan bau yang sedap.

Hampir semua orang berpikir bahwa mereka tahu bagaimana cara menyikat gigi yang benar, namun pada kenyataannya, banyak orang yang tidak tahu cara menggosok gigi yang benar. Agar mendapatkan gigi yang terlihat ‘sehat’ banyak orang lebih memilih produk pemutih gigi, ketimbang mengetahui bagaimana cara membersihkan gigi yang benar.

Berikut ini rahasia penggunaan pasta gigi yang benar.

1. Pasta atau gel? 

Ada yang mengatakan, bentuk pasta lebih baik daripada bentuk gel, atau sebaliknya. Namun, menurut para ahli kesehatan, kedua jenis bahan ini tetap membersihkan gigi dengan baik.

"Selain cita rasa, tekstur, atau bagaimana pasta gigi itu berpengaruh pada perasaan pemakainya, tidak ada perbedaan besar dari bentuk-bentuk bahannya," kata ahli kesehatan gigi Croker. 

2. Penggunaan pasta gigi Lebih sedikit, lebih baik 

Dalam iklan-iklan pasta gigi, mungkin kamu akan melihat modelnya memegang sikat gigi yang dipenuhi pasta gigi. Namun, memencet pasta gigi sebanyak ini (katakan, sepanjang 2 cm) tidak akan membuat gigi kamu lebih bersih daripada jika kamu hanya menuang 1 cm pasta gigi.

Presiden Massachusetts Dental Hygienists’ Association E Jane Crocker, RHD mengatakan, pasta gigi sebanyak itu tidak hanya akan membuat penggosokan gigi lebih efektif (dengan membersihkan dan menghilangkan plak, noda, dan sisa makanan), kamu juga akan menghemat pasta gigi.

"yang kamu butuhkan hanya pasta gigi seukuran kacang," katanya. 

3. Cara menyikat gigi jauh lebih penting 

Kamu boleh saja membeli pasta gigi terbaik, dan sikat gigi paling sempurna di toko, tetapi jika kamu tidak menggosok gigi dengan benar, sia-sia saja. 

"Untuk menyikat gigi dengan semestinya, kamu harus memegang sikat pada posisi 45 derajat sehingga kamu membuat bulu sikat gigi ada di antara gigi dan gusi," ujar Dr Whall. 

"Gerakkan sikat gigi dalam bentuk lingkaran kecil di area tersebut, lalu lanjutkan pada gigi yang lain. Proses ini akan menghabiskan waktu sekitar satu atau dua menit sampai selesai." 

4. Habis gosok gigi, sebetulnya tidak perlu kumur-kumur

Fakta tentang gigi yang satu ini, berbanding terbalik dengan kebiasaan kamu sehari-hari. Biasanya sehabis menyikat gigi dengan pasta gigi, kamu langsung berkumur untuk membersihkan sisa-sisa busa di mulut. 

Dokter gigi dari American Dental Association Dr. Howard Pollick menyarankan, kalau bisa setelah gosok gigi tidak usah berkumur.

Mengapa? Kandungan fluoride pada pasta gigi guna memperkuat lapisan gigi, akan bekerja lebih baik kalau tidak dibilas. Fluoride akan menempel pada gigi dalam hitungan 20-30 menit setelah kamu menggunakannya ke gigi.

Halaman:

Editor: Administrator

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB
X