Berikut Ini Cara Mengatasi Mimisan

- Jumat, 3 Mei 2019 | 14:17 WIB
HonestDocs
HonestDocs

Apabila kamu selama ini mengatasi mimisan dengan cara mendongakkan kepala agar darah itu berhenti, maka kamu salah besar. Berikut inilah cara yang tepat untuk menghentikan mimisan.

1. Tidak panik

Saat ada darah yang keluar dari hidung kamu, cobalah untuk tenang, jangan panik. Pasalnya, kepanikan kamu itu malah bisa membuat mimisan semakin parah.

2. Menekan hidung

Jika kamu tak panik lagi, cobalah cubit hidung kamu dengan lembut. Yang kamu cubit itu adalah di bawa pangkal hidung atau bagian tulang, dan kamu tahan selama 10 menit. Cara ini adalah cara yang paling awal untuk menghentikan mimisan tersebut.

3. Mencondongkan tubuh

Condongkan badanmu agar mimisan berkurang, jangan mendongakkan kepala. Pasalnya, dengan mencondongkan badanmu, hal itu membuat darah tak mengalir ke tenggorokanmu.

4. Memakai kain atau kompres es

Jika ketiga step tersebut sudah kamu lakukan, dinginkan hidung kamu dengan kain yang dibasahi air es dengan membaluti es batu di dalam kain tersebut. Letaklah kain tersebut di hidung kamu agar aliran darah tersebut melambat dan membeku.

Jika keempat hal ini tak berjalan dengan baik, berkunjunglah ke dokter segeara mungkin. Waktu yang tepat berkunjung ke dokter adalah 20 menit setelah pengompresan tak berjalan dengan lancar.

Editor: Administrator

Terkini

X