Strategi Diet Bagi Pasien Riwayat Jantung

- Rabu, 6 Mei 2020 | 16:20 WIB
Ilustrasi rencana diet. (Freepik)
Ilustrasi rencana diet. (Freepik)

Bagi orang yang memiliki riwayat jantung, diet adalah suatu permasalahan yang cukup besar. Padahal kebiasaan tersebut dapat memperlambat atau mempersempit pembuluh darah jantung dan mencegah komplikasi.

Kamu bisa menambah menu makanan yang bisa menyelamatkan jantung dan mengurangi makanan yang bisa memberikan dampak lebih buruk pada jantung. 

Oleh sebab itu, penting bagi orang dengan riwayat jantung menerapkan strategi diet. Berikut ini beberapa tips yang dikutip dari laman WebMD, Rabu (6/5/2020). 

1. Mengonsumsi Makanan Tinggi Serat

-
Ilustrasi kacang-kacangan. (Freepik)

Pilihlah menu makanan yang mengandung serat tinggi seperti sayur, buah-buahan, kacang-kacangan dan biji-bijian. Kamu bisa mengombinasikan semua jenis makanan ini dalam sajian yang lezat seperti salad atau jus. Hindari penggunaan gula maupun keju yang tinggi lemak. 

2. Perbanyak Protein

-
Ilustrasi telur. (Freepik)

Mengonsumsi makanan yang kaya akan protein seperti telur, ikan, daging dan sumber protein nabati lainnya. 

3. Mengurangi Garam

-
Ilustrasi garam. (Freepik/8Photo)

Meski mengurangi jumlah garam dalam makanan, kamu tetap bisa menambahkan berbagai jenis rempah-rempah untuk memperkaya rasa. Cara alami ini dirasa lebih baik untuk menekan peningkatan tekanan darah. 

4. Memilih Karbohidrat yang Tepat

-
Ilustrasi oatmeal. (Freepik/Evening_Tao)

Ada baiknya mengganti nasi putih dengan ubi, oatmeal, beras cokelat atau hitam. Ini sangat penting dilakukan untuk menghambat peningkatan kadar gula darah dalam tubuh. 

5. Atur Pola Makan

-
Ilustrasi wanita sedang makan. (Freepik/Senivpetro)

Bagi orang riwayat penyakit jantung, wajib mengatur pola makan dan jenis makanan yang akan dikonsumsi. Hal ini memengaruhi kadar kolesterol dan pembakaran lemak tubuh. 


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB
X