Bareskrim Polri Sebut Tersangka Kasus Gagal Ginjal Akut Pihak Korporasi

- Kamis, 17 November 2022 | 10:33 WIB
Ilustrasi gagal ginjal akut pada anak. (Freepik)
Ilustrasi gagal ginjal akut pada anak. (Freepik)

Bareskrim Polri sudah menetapkan tersangka dalam kasus gagal ginjal akut, yang diduga akibat mengkonsumsi obat sirup. Rupanya, tersangka ini dari pihak korporasi.

"Sudah (ada tersangka)," ucap Dire ktur Tindak Pidana Tertentu Bareskrim Polri, Brigjen Pol Pipit Rismanto saat dihubungi wartawan, Kamis (17/11/2022).

Brigjen Pipit masih belum mau membongkar berapa jumlah tersangka termasuk peran mereka. Ia hanya menyebutkan, tersangka ini dari pihak korporasi.

Baca Juga: Periksa Dirut PT UPI Terkait Gagal Ginjal Akut, Ini yang Digali Bareskrim Polri

"Sementara kan sudah jelas korporasi dulu kayak gitu," kata Pipit.

Sementara itu, polisi juga sudah melakukan pemeriksaan kepada 41 orang. Mulai dari pihak industri farmasi yang memproduksi obat sirup, hingga saksi ahli.

"Bareskrim Polri telah melakukan pemeriksaan terhadap 41 orang terdiri dari 31 orang saksi dan 10 orang saksi ahli," ucap Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan pada kesempatan berbeda.

Diberitakan sebelumnya, tim gabungan Bareskrim Polri tengah mengusut kasus gagal ginjal akut di Indonesia. Kasus itu diduga akibat mengkonsumsi obat cair atau obat sirup.

Berdasarkan temuan dari BPOM RI, terdapat lima industri farmasi yang diduga memproduksi obat sirup melebihi ambang batas kandungan etilen glikol (EG), dan dietilen glikol (DEG).

Baca Juga: Digugat Terkait Kasus Gagal Ginjal Akut, BPOM Minta Didampingi Kejaksaan Agung

Mereka adalah, PT Yarindo Farmatama, PT Universal Pharmaceutical Industries, PT Afi Farma, PT Samco Farma, dan PT Ciubros Farma. Obat sirup yang diproduksi industri farmasi itu, diduga menyebabkan banyaknya kasus gagal ginjal akut progresif atipikal pada anak-anak di Indonesia.

Pihak produsen hingga pemasok bahan pembuat obat pun masuk dalam radar bidikan aparat. Mereka bahkan sudah diperiksa oleh penyidik Bareskrim Polri.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X