Long Covid-19 dan Kesehatan Mental yang Diidap Pasien, Ahli: Mereka Menderita Depresi

- Rabu, 1 Juni 2022 | 15:45 WIB
Ilustrasi. (Foto/Unsplash/engin akyurt)
Ilustrasi. (Foto/Unsplash/engin akyurt)

Depresi, kecemasan, dan masalah kesehatan mental bisa menjadi efek jangka panjang yang paling menarik dari long COVID-19 yang parah.

Sebuah studi baru menemukan bahwa pasien yang terbaring di tempat tidur berisiko tinggi untuk kondisi ini yang dapat bertahan selama bertahun-tahun setelah serangan SARS-CoV-2.

COVID-19 dan Kesehatan Mental

Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal The Lancet Public Health, para peneliti mempelajari keparahan COVID-19 akut dan komorbit bisa berdampak pada kesehatan mental pasien.

Medicaldaily melaporkan para peneliti mendata pasien mulai 27 Maret 2020 hingga 13 Agustus 2021. Termauk di enam negara: Denmark, Estonia, Islandia, Norwegia, Swedia, dan Inggris.

Sebanyak 247.249 pasien berpartisipasi dalam observasi studi ini, dan hanya orang berusia 18 tahun ke atas yang diizinkan untuk bergabung.

Sekitar 4% atau 9.979 dinyatakan positif virus corona baru selama masa penelitian.

Setelah pemeriksaan, para peneliti menemukan bahwa mereka yang dites positif lebih mungkin menderita depresi dan sulit tidur daripada mereka yang tidak.

Untungnya, masalah itu mereda dan hanya berlangsung selama dua bulan.

Sementara itu, keadaan tampak agak suram bagi mereka yang tertular virus long covid-19, menghabiskan tujuh hari atau lebih terbaring di tempat tidur sambil berjuang melawan penyakit itu.

Masalah kesehatan mental yang mereka alami berlangsung lebih lama. Para peneliti mencatat bahwa mereka menderita efek sampingnya selama sekitar 1,5 tahun.

Mereka juga 50-60% lebih mungkin untuk menderita depresi terus-menerus dan gejala kecemasan selama periode observasi.

Implikasi Studi

Menurut para peneliti, masalah mental jangka panjang di antara para penyintas COVID-19 yang parah harus diperhatikan oleh komunitas medis ketika merawat pasien yang berjuang melawan bentuk penyakit virus corona yang sama.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

7 Rekomendasi Makanan yang Menyehatkan Ginjal

Sabtu, 20 April 2024 | 09:05 WIB

10 Jenis Makanan yang Harus Dihindari Saat Migrain

Sabtu, 20 April 2024 | 08:30 WIB
X