Wajib Tahu, Ini 3 Ciri-ciri Kalau Janin Mom Sehat

- Kamis, 6 Agustus 2020 | 10:59 WIB
Ilustrasi ibu hamil (Pexels/Dominika Roseclay)
Ilustrasi ibu hamil (Pexels/Dominika Roseclay)

Setiap ibu hamil akan berharap janin yang dikandungnya sehat dan berkembang sampai persalinan. Menjaganya tetap sehat, ibu hamil akan menjaga makanannya, dan rutin periksa kehamilan. Tak lupa juga rutin berolahraga ringan.

Nah mom janin yang sehat bisa mom lihat dari ciri-ciri berikut ini yang sudah dilansir dari Times of India:

1. Pertumbuhan Janin yang Konsisten

Janin yang sehat akan mengalami pertumbuhan yang konsisten. Mom dapat melihat perkembangannya dengan memperhatikan hasil USG dari minggu ke minggu dan mintalah dokter menjelaskan perkembangan janin anda.

2. Aktif menendang

Janin yang sehat juga aktif menendang di dalam rahim, dengan begitu ibu harus mulai mengerti dan membedakan ketika bayi aktif, misalnya saja baik berbalik atau menendang, berbalik badan dan menungging.

3. Ada gerakan

Tidak hanya ditandai dengan tendangan, tapi janin yang sehat juga akan bergerak mengeksplor rahim. Gerakan yang dilakukan janin menjadi  indikator bayi yang menerima jumlah oksigen optimal pada janin.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

X