7 Manfaat Push Up, Bisa Tingkatkan Gairah Seksual Bagi Pria

- Jumat, 24 Januari 2020 | 22:00 WIB
Ilustrasi push up. (Pexels/Keiji Yoshiki)
Ilustrasi push up. (Pexels/Keiji Yoshiki)

Salah satu olahraga yang tidak membutuhkan modal adalah push up. Namun masih banyak yang enggan melakukannya.

Padahal manfaat push up banyak lho. Tak terkecuali untuk kesehatan reproduksi pria. Apa saja ya manfaatnya? Simak ulasannya dilansir dari Boldsky, Jumat (24/1/2020).

1. Membentuk Otot

-
Ilustrasi push up. (Pexels/Inimafoto)

Cara terbaik membangun kepadatan otot adalah dengan melakukan push up. Jika kamu melakukan push up setiap hari, otot-otot bisep dan punggung meregang penuh dan menjadi kuat. Ini juga membantu menghindari cedera, meningkatkan pernapasan dan aliran darah ke seluruh tubuh.

2. Menciptakan Stabilitas Tubuh

-
Ilustrasi push up. (Pexels/Nathan Cowley)

Push up efektif untuk memperkuat tubuh bagian atas yang membuatnya menjadi seimbang dan stabil. Saat push up, neuron sensorik terus mengirimkan informasi untuk berkontraksi atau bersantai. Ini melatih saraf-saraf untuk bereaksi cepat dan menyeimbangkan tubuh dalam situasi yang tak terduga.

3. Meningkatkan Produksi Testosteron

-
Ilustrasi pria. (Unsplash/@wenutius)

Push up dapat meningkatkan produksi testosteron baik pada pria. Push up juga dapat membentuk tubuh pria, membangun massa otot, menumbuhkan rambut, dan meningkatkan gairah seks.

4. Meningkatkan Kesehatan Jantung

-
Ilustrasi push up. (Pexels/Pixabay)

Manfaat push up yang rutin dapat menurunkan risiko penyakit jantung. Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal JAMA Network Open, push up dasar yang lebih tinggi mengurangi risiko penyakit arteri koroner.

5. Membuat Tulang Kuat

-
Ilustrasi tulang kuat. (Pexels/samer daboul)

Latihan ini juga membuat tulang lebih kuat. Latihan menahan beban ini efektif karena memaksa setiap bagian tubuh untuk menahan sebagian dari berat tubuh sendiri. Semakin banyak latihan, semakin kuat tulang kamu.

6. Mencegah Cedera Bahu

-
Illustrasi bahu kuat. (Pexels/Rodrigo)

Bahu yang kuat karena push up membuat kamu lebih mudah mengangkat sesuatu. Sering melakukan push up di masa muda akan mencegah cedera bahu saat tua.

7. Menurunkan Berat Badan

-
Ilustrasi ramping. (Pexels/picjumbo.com)

Push up juga bisa menurunkan berat badan lho. Gerakan push up meningkatkan aliran darah dan metabolisme tubuh yang membuat berat badan menurun. Selain push up, kamu juga tetap harus mengurangi makanan berlemak.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X