Cegah Virus Korona dengan Konsumsi Makanan Ini untuk Kekebalan Tubuh

- Senin, 27 Januari 2020 | 11:03 WIB
Ilustrasi sistem imun tubuh. (Ilustrasi/nytimes.com)
Ilustrasi sistem imun tubuh. (Ilustrasi/nytimes.com)

Berbicara soal virus Korona yang sedang ramai diperbincangkan, sudah banyak korban berjatuhan. Virus Korona biasanya terinfeksi melalui hewan tapi juga bisa berevolusi dan menyebar ke manusia.

Gejalanya mirip dengan flu biasa seperti pilek, batuk hingga sakit tenggorokan. Bila tidak mendapat penanganan yang benar maka bisa mengancam keselamatan jiwa.

Dalam rangka pencegahan penularan virus korona dan agar daya tahan tubuh kuat, kamu bisa melindungi tubuh dengan konsumsi jenis makanan berikut ini.

1. Brokoli

-
Ilustrasi/wikipedia.org

Peneliti menyebutkan bahwa terdapat kandungan sulforaphane dalam brokoli. Kandungan tersebut dapat mengaktifkan gen antioksidan dan enzim untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Selain itu juga dapat mencegah tubuh dari penyakit mematikan yang disebabkan oleh virus. Brokoli termasuk makanan yang dapat menjaga daya tahan tubuh yang dianjurkan oleh peneliti untuk dikonsumsi secara rutin.

2. Yoghurt

-
Ilustrasi/bbc.com

Yogurt kaya akan kandungan probiotik yang berperan sebagai penangkal penyakit. Hal tersebut juga sudah terbukti dalam penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Korean Journal of Family Medicine. Para peneliti di sana menemukan bahwa kandungan probiotik di dalam yoghurt membantu mencegah dan mengobati flu akibat virus.

3. Cokelat Hitam

-
Ilustrasi/indiamart.com

Cokelat diyakini mampu meningkatkan kekebalan tubuh supaya terlindungi dari virus. Makanan ini juga mengandung konsentrasi therobromine. Kandungan tersebut berupa antioksidan yang mampu meredakan batuk. Sebuah studi yang diterbitkan dalam Frontiers in Pharmacology juga menyebutkan hal senada. Oleh sebab itu peneliti juga menganjurkan untuk konsumsi cokelat hitam.

4. Tomat

-
Ilustrasi/Unsplash/@lmablankers

Tomat termasuk sayuran yang tinggi kandungan vitamin C. Berdasarkan penelitian di Jerman yang dipublikasikan oleh Medizinische Monatsschruft fur Pharmazeuten disebutkan bahwa vitamin C terbukti menjadi unsur penting dari kekuatan fagosit dan sel-sel tubuh. Dua komponen tersebut sangat berperan besar dalam sistem kekebalan tubuh.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Terkini

7 Rekomendasi Makanan yang Menyehatkan Ginjal

Sabtu, 20 April 2024 | 09:05 WIB

10 Jenis Makanan yang Harus Dihindari Saat Migrain

Sabtu, 20 April 2024 | 08:30 WIB
X