M88 Mansion Tunjuk Steven Gerrard Jadi Brand Ambassador untuk Piala Dunia 2022

- Minggu, 20 November 2022 | 12:08 WIB
M88 Mansion Tunjuk Steven Gerrard Jadi Brand Ambassador untuk Piala Dunia 2022. (Twitter/M88 Mansion)
M88 Mansion Tunjuk Steven Gerrard Jadi Brand Ambassador untuk Piala Dunia 2022. (Twitter/M88 Mansion)

Legenda Liverpool, Steven Gerrard bergabung dengan M88 Mansion, sebuah platform game online nomor 1 di dunia. Dalam kemitraan ini, Gerrard akan berperan sebagai brand ambassador FIFA World Cup 2022 di Qatar.

Mengutip dari Sports Mint, tujuan mantan gelandang dan manajer klub ini adalah untuk mengiklankan perusahaan di seluruh kawasan Asia Tenggara melalui berbagai inisiatif strategi digital dan periklanan.

Baca Juga: Bocoran Judul Terbaru Game Naruto: Ultimate Ninja Storm Connections

Tentang kemitraan ini, Steven Gerrard mengatakan dirinya sangat senang bisa bekerja sama dengan M88 dan sangat bersemangat untuk membagikan pengalamannya selama menjadi atlet sepak bola. 

“Saya senang bergabung dengan M88 Mansion sebagai duta merek mereka untuk Piala Dunia. Saya sangat bersemangat untuk membagikan pengalaman saya selama berada di lapangan, terutama pandangan dan pendapat saya kepada para penggemar olahraga Asia mengenai Piala Dunia yang akan datang.” kata Steve G. 

Diketahui, selama merumput dengan Liverpool dari tahun 1998 hingga 2015, pesepakbola berpaspor Inggris ini berhasil mencetak 186 gol dalam 710 pertandingan untuk di semua pertandingan.

-
M88 Mansion Tunjuk Steven Gerrard Jadi Brand Ambassador untuk Piala Dunia 2022. (Twitter/M88 Mansion)

Gerrard sendiri termasuk ke dalam anggota tim 'Golden Generation' Inggris. Ia bermain untuk tim sepak bola senior putra dari tahun 2000 hingga 2014. Dalam 114 penampilan internasional, ia mencetak 21 gol. Dia juga sempat berderagam LA Galaxy sebelum akhirnya mengundurkan diri dari sepak bola kompetitif.

Baca Juga: Nominasi The Game Awards 2022 Terlengkap, Ada Game Favorit Kamu?

Manny 'PacMan' Pacquiao juga ditunjuk sebagai duta M88 Mansion pada bulan September karena platform tersebut terus memperluas cakupan olahraganya.

Sebagai bagian dari kesepakatan, petinju Filipina itu sekarang mengadakan pertunjukan langsung dan konferensi pers sambil juga mengambil bagian dalam kegiatan lain seperti permainan eksibisi dan acara pop-up di seluruh wilayah.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X