Rare Jelaskan Cara Kerja Sistem Musim yang Segera Dirilis di Sea of Thieves

- Rabu, 27 Januari 2021 | 09:44 WIB
Ilustrasi tampilan game Sea of Thives buatan Rare (photo/Rare/Xbox Game Studios)
Ilustrasi tampilan game Sea of Thives buatan Rare (photo/Rare/Xbox Game Studios)

Rare selaku pengembang dari game Sea of Thieves diketahui sedang bersiap-siap untuk merilis update Season 1 untuk game tersebut yang dimulai tanggal 28 Januari 2021 mendatang.

Pihaknya juga sudah memberikan sedikit penjelasan terkait cara kerja sistem musim di Sea of Thieves dari postingan blog resminya. Disebutkan akan ada banyak hal menarik yang dihadirkan setiap Season-nya.

Disebutkan bahwa setiap Season di Sea of Thieves sendiri akan hadir dengan fitur dan update menarik selama tiga bulan ke depan yang bisa diakses secara gratis oleh seluruh pemain di platform manapun.

Nantinya di Season 1, Rare akan menghadirkan Merchant Alliance Voyage baru yang akan hadir sebagai karakter permanen baru di game tersebut.


Pemain juga dapat mendapatkan hadiah di setiap Season dengan mendapatkan 'Renown' yang hadir sebagai sebuah sistem progression baru yang bisa diperoleh melalui ratusan cara berbeda dan tidak selamanya harus didapat dengan menangani loot.

Karena hadir dengan sistem musim, nantinya Sea of Thieves juga akan memperkenalkan sistem Battle Pass yang diberi nama 'Plunder Pass'. Diketahui Plunder Pass sendiri akan dibanderol seharga US$10 dimana pemain bisa mendapatkan barang-barang senilai US$40 sehingga cukup menguntungkan.

Sekedar informasi, Sea of Thieves merupakan game Action-Adventure berbasis Open-World dimana para pemain dapat berpetualang dengan memakai kapal kecil hingga besar untuk mencari harta karun atau mengalahkan monster-monster yang ada di lautan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X