10 Game Santai Android yang Bisa Buat Kamu Makin Cerdas dengan Grafis yang Keren

- Rabu, 3 Agustus 2022 | 10:33 WIB
Shadowmatic. (Dok. Playstore)
Shadowmatic. (Dok. Playstore)

Banyak orang bermain game untuk kesenangan. Game seperti Call of Duty: Mobile mampu memmbuat pemain masuk seakan masuk ke dalam permainan dan menikmati intensitasnya serta grafisnya. 

Namun, tidak semua orang suka atau menginginkan itu. Terkadang orang hanya ingin bersantai untuk sekadar menghabiskan waktu dengan memainkan game yang mudah dan santai, namun tetap menghibur serta bisa membuat kamu cerdas karena harus memecahkan teka-teki saat menjalankan misinya.

Berikut game santai Android, yang bisa kamu bisa membuat kamu cerdas disadur Indozone dari Android Authority:

1. Alto’s Adventure and Alto’s Odyssey

Alto's Odyssey dan Alto's Adventure adalah gim pelari yang menggunakan grafis 2D. Karakter utama dalam gim ini adalah seorang pemain ski yang menuruni bukit sambil menghindari rintangan dan mengumpulkan berbagai item. 

Gim ini menampilkan grafis yang indah dan minimalis, serta tampilan gim yang mulus. Permainan ini juga telah mendapatkan pujian dari dari berbagai media ternama, salah satunya TechCrunch.

2. Grand Mountain Adventure

Grand Mountain Adventure adalah permainan ski santai lainnya. Hanya saja, game ini menggunakan grafik 3D tidak seperti Alto’s Adventure and Alto’s Odyssey. 

Selain grafisnya di atas rata-rata, gameplay-nya juga super mulus dan memuaskan. Ada tantangan yang diberikan, tapi kamu bisa mengabaikannya jika tak ingin memainkannya. Asyiknya, gim memerlukan batasan waktu atau penghitung energi. 

3. I Love Hue and I Love Hue Too

I Love Hue dan I Love Hue Too adalah game yang benar-benar santai dengan premis yang rapi. Game mengharuskan Kamu mencampur warna untuk membuat seluruh palet warna dengan tantangan mencapai 900 level dan tidak ada yang memiliki batas waktu atau semacamnya. 

4. Minecraft

Game ini membuat para pemainnya bisa membangun berbagai bangunan sesuai keinginan dengan kubus-kubus 3D, yang dinilai mampu mengasah kreativitas pemainnya dengan mengeksplorasi ide-ide yang dimiliki.

Baca juga: Masih Positif COVID-19, Presiden Joe Biden Tak Pakai Masker saat Pidato di Gedung Putih

Minecraft tidak memiliki tujuan tertentu di dalamnya. Semua pemain bebas memainkan gim ini sesukanya, dan tidak perlu khawatir dengan durasi atau misi-misi khusus.

5. Monument Valley 1 dan 2

Monument Valley adalah gim puzzle santai paling ikonik. Gim teka-teki ini menggunakan grafis yang indah serta menghipnotis. Pemain bergerak dari satu level ke level lainnya untuk mencari jalan keluar. 

Tidak ada sistem poin atau batas waktu pada gim ini, sehingga bisa membuat kamu menghabiskan waktu serta mempertajam pikiran. 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X