Penjualan Resident Evil 2 Remake Lampaui Versi Asli dari Game Tersebut

- Kamis, 12 Desember 2019 | 11:47 WIB
photo/Capcom/Resident Evil
photo/Capcom/Resident Evil

Resident Evil 2 Remake saat ini merupakan salah satu game buatan Capcom yang paling laris. Padahal game tersebut merupakan versi 'remake' dari seri Resident Evil 2 yang diluncurkan pada tahun 1998 lalu di platform PlayStation 1, PC, dan Nintendo 64.

Bahkan game Resident Evil 2 Remake sendiri berhasil mendapatkan penghargaan dari Golden Joystick Award. Hal tersebut membuktikan bahwa game tersebut benar-benar sukses dan berhasil menarik perhatian para pengguna.


Baru-baru ini salah satu analis game terkenal bernama Daniel Ahmad melaporkan bahwa saat ini game Resident Evil 2 Remake telah terjual lebih dari 5 juta copy di seluruh platform.


Tak hanya itu, bahkan game tersebut berhasil melampaui angka penjualan dari Resident Evil 2 versi asli yang saat ini berada di angka 4,96 juta copy. Tentu hal tersebut merupakan sebuah pencapaian besar bagi Capcom.

-
photo/vgboxart

Selain itu Daniel Ahmad juga mengatakan bahwa saat ini sudah ada lebih dari 94 juta copy dari franchise game Resident Evil yang telah berhasil terjual di seluruh dunia.

Sekedar informasi, Resident Evil 2 Remake sendiri pertama kali diluncurkan pada bulan Januari 2018 lalu dan langsung mengundang perhatian para fans Resident Evil sejak hari pertama game tersebut diluncurkan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X