INDOZONE.ID - Pada awal perilisan gamenya, Overwatch 2 mengalami masa-masa yang cukup sulit karena pemain kesulitan untuk masuk ke dalam server, dan adanya serangan DDoS.
Meskipun mengalami banyak masalah pada hari pertama, Blizzard terus berusaha memperbaiki server Overwatch 2 hingga penggemar bisa bermain Overwatch 2 dengan nyaman.
Baca Juga: Karakter D.Va Overwatch 2 Jadi Paling Banyak Dicari di Situs Dewasa
Blizzard mengungkap pencapaian tersebut melalui akun Twitter @PlayOverwatch dan mengucapkan terima kasih kepada pemain.
“25 juta pemain dalam 10 hari! Terima kasih kepada 25 juta pemain yang sudah memainkan game Overwatch 2 bersama kami,” kata Blizzard via Twitter Overwatch 2 yang Indozone kutip, Senin (17/10/2022).
Selain itu, Aaron Keller selaku direktur Overwatch 2 mengatakan sebagian besar pengembang game Overwatch 2 bangga dengan keseimbangan permainan.
Baca Juga: Razer Edge akan Hadir Sebentar Lagi! Yuk Intip Harga dan Bulan Rilisnya
“Sejauh ini keseimbangan dalam permainan terasa jauh lebih baik sehingga update musim ini tidak akan terlalu besar, " kata Aaron Keller via Twitter-nya.
"Kami hanya akan membuat perubahan dalam beberapa hero saja, rincian lebih lanjut akan diinfokan kembali,” pungkasnya.
Penulis: Mufti Muhammad Budiman