Baru Dirilis 2 Hari, Pekalongan Community Rilis Cheat Game CoD: Mobile

- Kamis, 3 Oktober 2019 | 10:08 WIB
photo/Activision/TencentGames
photo/Activision/TencentGames

Disclaimer: Penulis tidak menyarankan pembaca untuk menggunakan program ilegal (cheat) ketika bermain game. Hal tersebut karena dapat menyebabkan rusaknya ekosistem dari game tersebut dan merugikan pihak publisher/developer.

Siapa sih yang tidak kenal dengan komunitas cheater asal Indonesia yang bernama Pekalongan Community? Ya, kelompok peretas tersebut sudah sangat terkenal dengan kumpulan program cheat game online yang telah mereka buat dan publikasikan.

Baru-baru ini kelompok peretas tersebut diketahui telah berhasil membuat sebuah program cheat untuk game FPS baru Garena yaitu Call of Duty: Mobile. Padahal game yang dikembangkan oleh Tencent dan Activision tersebut baru saja dirilis selama 2 hari.

Melalui Fanspage Facebook resminya, pihak Pekalongan Community telah mengumumkan bahwa mereka sudah berhasil menemukan program cheat baru untuk game tersebut. Namun cheat tersebut tidak akan tersedia secara gratis alias berbayar.

-
photo/Facebook

Berdasarkan pantauan INDOZONE di situs Pekalongan Community, cheat game CoD: Mobile tersebut diketahui dibanderol seharga Rp150 ribu untuk satu bulan dan Rp320 ribu untuk akses permanen.

Diketahui bahwa fitur yang ditawarkan di cheat tersebut antara lain adalah Wallhack, ESP Item & Player, Aimbot, dan juga No Recoil. Tentu hal tersebut sangat merusak ekosistem dari game tersebut nantinya.

-
photo/Pekalongan Community

Saat ini postingan dari Pekalongan Community tersebut sudah dikomentari oleh tiga ribu orang dan dibagikan sebanyak lebih dari 3,8 ribu kali. Penulis sendiri tidak menyarankan kalian untuk menggunakan cheat ya!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X