Buat Para Pemain Salah Fokus, PUBG Corp Hapus Skin Leo Jumpsuit

- Senin, 30 September 2019 | 10:30 WIB
photo/PUBGCorp/Reddit
photo/PUBGCorp/Reddit

Dalam update 4.3 yang baru saja digulirkan oleh PUBG Corporation di game Battle Royale miliknya yaitu PUBG, mereka menghadirkan beberapa fitur baru dan juga skin-skin keren baru yang dapat dibeli dan digunakan oleh seluruh pemain.

-
photo/PUBGCorp

Namun salah satu skin yang dihadirkan di update tersebut ternyata menuai kontroversi. Diketahui bahwa skin yang bernama Leo Jumpsuit tersebut menampilkan sebuah pemandangan yang cukup absurd ketika sedang terjun dari pesawat.

Pasalnya ekor dari Leo Jumpsuit pada saat melakukan terjun bebas bukannya malah mengarah ke belakang badan, malah ekor tersebut mengarah ke depan dan kebetulan melewati sela-sela paha dari karakter tersebut.

-
photo/Reddit

Tentunya banyak pemain yang menjadi salah paham karena ekor tersebut terlihat seperti sebuah alat kelamin. Beruntungnya pihak PUBG Corporation langsung sigap dan mengatasi masalah tersebut.

Pihak PUBG Corporation melalui Twitter resminya mengatakan bahwa saat ini mereka telah menghapus sementara skin tersebut dari gamenya. Para pemain yang sudah membeli skin tersebut nantinya akan mendapatkan BP (BattlePoints) kembali dan dapat membelinya lagi jika skin tersebut telah mereka perbaiki.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X