Tanggapi Game Matrix Awakens, PewDiePie: Saya Mau Semua Game Itu Seperti Ini

- Minggu, 26 Desember 2021 | 10:46 WIB
Matrix Awakens dan YouTuber PewDiePie (photo/Unreal Engine/YouTube/PewDiePie)
Matrix Awakens dan YouTuber PewDiePie (photo/Unreal Engine/YouTube/PewDiePie)

Baru-baru ini Unreal Engine 5 telah berkolaborasi dengan film The Matrix Resurrections untuk membuat sebuah game singkat berjudul Matrix Awakens yang bertujuan untuk mempromosikan film Matrix terbaru sekaligus memperlihatka keunggulan Unreal Engine 5.

YouTuber Gaming terkenal PewDiePie pun sampai tertarik untuk melihat seperti apa kualitas dari game yang dijalankan di Unreal Engine 5 tersebut. Meski ia tidak memainkannya secara langsung dan sekedar melakukan reaksi, ia mengaku sangat terpukau.

Melalui video berjudul 'Next Gen Graphics Is Kinda Nuts..', pria bernama Felix Kjellberg tersebut mencoba untuk mengetahui apakah footage yang ia lihat adalah asli atau buatan Unreal Engine 5.


Ketika game tersebut sampai di sebuah scene dimana pemain harus melawan beberapa orang yang mengejar mereka menggunakan mobil, PewDiePie pun terpukau dengan kualitas grafis game tersebut yang realistis.

"Seperti, ketika kamu melihat backgroundnya. Oh man, itu sangat hebat. Memang orang-orangnya masih tidak terlalu bagus, tapi tetap saja," ucap PewDiePie.

"Ledakannya memang terlihat sangat palsu, tetapi bagaimana pun itu tetap keren. Mereka harusnya tak berbohong. Unreal Engine 5, jika kamu berbohong, aku akan sangat marah," lanjutnya.

PewDiePie juga mengatakan bahwa dirinya ingin semua game memiliki kualitas visual seperti Matrix Awakens. Pasalnya game ini disebut menjadi salah satu contoh dari game next-gen dengan kualitas yang bagus.

"Saya mau semua game terlihat seperti ini, kamu mengerti maksudku?" tutup PewDiePie.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X