Turnamen DotA 2 Bersakala Internasional Akan Segera Hadir di Indonesia

- Kamis, 1 Agustus 2019 | 11:03 WIB
photo/OneEsports/Valve
photo/OneEsports/Valve

DotA 2 saat ini menjadi salah satu game dengan perkembangan Esports terbesar di dunia. Hal tersebut dibuktikan dari banyak turnamen yang dihadirkan dan juga prize pool yang sangat besar di setiap turnamennya.

Baru-baru ini One Esports dikabarkan telah bekerja sama dengan organizer turnamen yang cukup terkenal yaitu Professional Gamers League (PGL) untuk menghadirkan turnamen DotA 2 berskala internasional di Indonesia.

Turnamen yang bernama ONE DotA 2 Indonesia World Pro Invitational tersebut dikabarkan akan diselengarakan di bulan April tahun 2020 mendatang. Nantinya akan ada 12 tim DotA 2 terbaik dari seluruh dunia yang akan bertanding di event tersebut.

Bahkan turnamen DotA 2 tersebut nantinya akan memiliki total hadiah sebesar 7 miliar Rupiah. Apalagi jika turnamen ini akan masuk ke kalender Valve dalam memperebutkan Pro Circuit point pastinya akan membuat turnamen ini dihadiri oleh tim DotA 2 terkenal lainnya.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X