THQ Nordic Akan Hidupkan Kembali Game Legendaris di PS2, TimeSplitters

- Jumat, 16 Agustus 2019 | 13:59 WIB
photo/Ebay/THQ Nordic
photo/Ebay/THQ Nordic

TimeSplitters adalah salah satu game bergenre FPS (First Person Shooter) yang cukup terkenal di console PlayStation 2. Pasalnya game tersebut menghadirkan gameplay yang cukup unik dan tidak terlalu serius seperti game-game FPS pada umumnya.

THQ Nordic selaku publisher game terkenal baru-baru ini diketahui telah mengakuisisi Crytek UK, pengembang dari game TimeSplitters untuk membuat seri terbaru dari game tersebut. Bahkan kreator asli dari TimeSplitters, Steve Ellis juga akan bergabung dalam pembuatan game tersebut.


Sayangnya pihak THQ Nordic masih belum memberikan informasi mengenai tanggal rilis maupun informasi lebih lanjut dari game tersebut. Setidaknya para fans game PlayStation 2 sudah merasa lega karena game legendaris tersebut akan hadir kembali.

Sekedar informasi, seri game TimeSplitters sendiri dirilis pertama kali pada tanggal 26 Oktober tahun 2000 lalu. Game ini pertama kali hadir di console PlayStation 2, Nintendo GameCube, dan juga Xbox generasi pertama. Game ini sering dibandingkan dengan game GoldenEye 007 dan Perfect Dark.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X