Mau Nonton Langsung M4 World Championship di Senayan, Gini Alurnya

- Sabtu, 7 Januari 2023 | 15:26 WIB
Gate masuk ke lokasi turnamen M4 World Championship di Tennis Indoor Stadium, Senayan, Jakarta. (INDOZONE/Gema Trisna Yudha)
Gate masuk ke lokasi turnamen M4 World Championship di Tennis Indoor Stadium, Senayan, Jakarta. (INDOZONE/Gema Trisna Yudha)

Fase knockout stage M4 World Championship dimulainya hari ini di Tennis Indoor Stadium, Senayan, Jakarta (7/1/2023). Buat kamu yang sudah beli tiket, bisa nonton secara langsung turnamen tertinggi Mobile Legends: Bang Bang ini. 

Untuk menyaksikan langsung pertandingan, kamu bisa langsung menuju lokasi di Plaza Barat Tennis Indoor Stadium, Senayan. Sudah ada gate mencolok yang menunjukkan keberadaan turnamen dari luar, sehingga kamu bisa menemukannya dengan mudah. 

Penyelenggara mewajibkan penonton yang datang untuk melakukan scan PeduliLindungi di pintu masuk ini. Kamu juga wajib menggunakan masker dan melakukan pengecekan suhu di pintu masuk ini. 

Baca Juga: Daftar Tim Upper Bracket M4 World Championship Mobile Legends dan Jadwal Pertandingan

Setelah itu, kamu bisa menukar tiket digital yang sudah dibeli dalam bentuk fisik. Lokasinya berada di sebelah kanan dari gate pertama di Plaza Barat Tennis Indoor Senayan. 

Dari situ, kamu bakal disambut oleh banyak tenant dari berbagai tim yang berpartisipasi di M4. Kamu bisa membeli beragam merchandise dari tim favorit di sini. 

-
booth RRQ Hoshi di M4 World Championship di Tennis Indoor Stadium, Senayan, Jakarta. (INDOZONE/Gema Trisna Yudha)1

Jika terus berjalan lurus, ada F&B Area untuk kamu beli jajanan dan mengganjal perut. Berbagai makanan mulai dari cemilan hingga makanan berat tersedia di sini. Kalo kamu cuma sekedar mau minum sambil santai, bisa juga karena tersedia tempat duduk yang nyaman. 

Baca Juga: Serunya M4 World Championship di Filipina: Heboh Banget!

-
Area F&B di M4 World Championship di Tennis Indoor Stadium, Senayan, Jakarta. (INDOZONE/Gema Trisna Yudha)

Kalo kamu mau langsung menuju lokasi pertandingan, dari loket penukaran tiket kamu cuma perlu berjalan lurus sedikit, lalu belok ke kanan. Sudah ada line yang mengarahkan jalurnya hingga sampai di gate utama. Di sini ada petugas yang mengecek tiket kamu. 

Dari situ, kamu akan diarahkan ke venue pertandingan yang berada di pintu utama Tennis Indoor Stadium. Akan ada panitia yang mengarahkan kamu ke tempat duduk sesuai tiket yang dibeli. 

Kalo sudah di dalam, kamu sudah bisa menyaksikan pertandingan dengan nyaman. Ada dua wakil Indonesia yang akan bertarung di upper bracket knockout stage M4 World Champhionship Mobile Legends: Bang Bang, yaitu RRQ Hoshi dan ONIC Esport. 

Selamat menonton! Dukung tim Mobile Legends: Bang Bang Indonesia ya!

Artikel Menarik Lainnya: 

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X