Microsoft Flight Simulator Bakal Miliki Mode Balapan di Ekspansi Besar Pertamanya

- Rabu, 25 Agustus 2021 | 11:30 WIB
Tampilan game Microsoft Flight Simulator buatan Asobo Studio (photo/Xbox Game Studios)
Tampilan game Microsoft Flight Simulator buatan Asobo Studio (photo/Xbox Game Studios)

Melalui event Gamescom 2021 yang digelar baru-baru ini, Asobo Studio telah mengumumkan hadirnya mode baru di Microsoft Flight Simulator yang bernama Reno Air Races.

Diketahui bahwa Reno Air Races akan hadir sebagai ekspansi besar pertama di Microsoft Flight Simulator yang menghadirkan STIHL National Championship Air Races ke dalam game tersebut.

Hal tersebut memungkinkan pemain untuk mengikuti lomba balapan pesawat dengan menggunakan pesawat yang ada di dalam game Microsoft Flight Simulator.

Bahkan pihak Asobo Studio sendiri mengklaim bahwa Reno Air Races akan hadir sebagai balapan paling cepat karena pesawat yang digunakan bisa terbang dengan kecepatan hingga 500 mil per jam dengan ketinggian antar 50 sampai 250 kaki.


Sebelumnya Asobo Studio juga telah mengumumkan penundaan untuk peluncuran world update terbaru yang kini menjadi tanggal 7 September. World update tersebut bakal berfokus ke daerah di Jerman, Austria, dan Switzerland.

Tidak diketahui apakah ekspansi Reno Air Races ini juga akan diluncurkan bersamaan dengan World update itu atau tidak.

Sekedar informasi, Microsoft Flight Simulator adalah game simulasi pesawat dimana pemain bisa terbang dengan berbagai jenis pesawat ke seluruh negara karena game ini menggunakan data satelit asli yang memberikan tampilan asli dari Bumi melalui satelit.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X