Unggah Video 'Uap' di Cangkir, EA Beri Isyarat Akan Kembali ke Steam

- Senin, 28 Oktober 2019 | 10:40 WIB
photo/Twitter/EA/Steam
photo/Twitter/EA/Steam

Kabar tentang kembalinya Electronic Arts ke platform Steam sudah muncul beberapa waktu yang lalu. Sebelumnya Valve tidak sengaja memperlihatkan game Mirror's Edge Catalyst buatan EA di screenshot tampilan baru Steam.

-
photo/Upstation Asia

Baru saja sinyal kembalinya EA ke Steam makin diperkuat dengan unggahan Twitter Electronic Arts yang cukup misterius. Diketahui bahwa Electronic Arts mengunggah sebuah video dari sebuah cangkir berlogo EA.

Namun jika diperhatikan baik-baik, cangkir tersebut ternyata mengeluarkan 'uap' (bahasa inggris: Steam). Hal tersebut lah yang membuat para gamers dan fans Electronic Arts menjadi terkejut dan tidak sabar menantikan kembalinya EA ke pangkuan Valve.


Namun yang menjadi pertanyaan adalah mengapa Electronic Arts memutuskan untuk kembali ke Steam? Banyak orang yang mengatakan bahwa penjualan game EA di Origin tidak sebagus penjualan game di Steam.

Memang saat ini beberapa game dari Electronic Arts seperti Battlefield V dan yang akan segera diluncurkan yaitu Star Wars Jedi: Fallen Order tidak memiliki peminat yang cukup banyak.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X