Kreatif! YouTuber Ini Modifikasi Toilet Rumah Jadi PC Gaming, Auto Betah

- Jumat, 29 Juli 2022 | 06:00 WIB
YouTuber ubah toilet jadi PC Gaming. (Screenshoot/YouTube/ Basically Homeless)
YouTuber ubah toilet jadi PC Gaming. (Screenshoot/YouTube/ Basically Homeless)

YouTuber terkenal bernama Basically Homeless baru-baru ini mengunggah video di mana dirinya berhasil memodifikasi toilet miliknya sehingga bisa digunakan untuk bermain game.

Dalam video berdurasi 10 menit tersebut, diperlihatkan seperti apa proses modifikasi yang dilakukan terhadap toilet di rumahnya tersebut.

Baca Juga: Terinspirasi Kisah Bonnie & Clyde, Rockstar Hadirkan Karakter Wanita Pertama di GTA 6!
 
Untuk bisa memasukkan komponen-komponen PC, Basically Homeless harus mengorbankan ruang kosong di tempat pengisian air toiletnya.

Alhasil air yang ditampung oleh toilet tersebut harus dikurangi kurang lebih setengahnya. Meskipun begitu, toilet tersebut masih bisa berfungsi dengan baik.

Sempat mengalami masalah seperti kebocoran air, Basically Homeless pada akhirnya berhasil membuat toilet 'gaming' pertama di dunia.

Ia pun mencoba toilet tersebut dengan memainkan game CS:GO, terlihat bahwa Basically Homeless juga memasangkan TV berukuran cukup besar di depan toilet tersebut.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X