Ayah Bunda Mulai Saat Ini Identifikasi Keunikan Kognitif Anak Bisa melalui Game

- Kamis, 14 Juli 2022 | 16:56 WIB
Game Batique (HO/Agate)
Game Batique (HO/Agate)

Ayah bunda di mana pun berada, info berikut cukup penting buat disimak, jika anak-anak Anda suka bermain game baik dari hp,pc maupun konsul boks ternyata bukan hal buruk.

Sebab, keunikan kognitif anak bisa diidentifikasi lewat game Batique, game AJT Cognitive Test dari Agate yang dibuat untuk anak usia 5-12 tahun berdasarkan teori Catell-Horn-Carroll (CHC) yang teruji.

Baca juga: Gamecom Team Ubah Nama Game Parakacuk Jadi Troublemaker, Ini Alasannya!

Batique (Bakat Unique) merupakan alat tes AJT Cognitive Test (AJT CogTest) yang dikemas dalam bentuk permainan yang dirancang agar anak dapat melakukan asesmen dengan metode yang lebih mudah, menyenangkan dan terjangkau.

AJT CogTest adalah asesmen kognitif yang telah dinormakan kepada anak dan remaja di Indonesia untuk mengidentifikasi delapan kemampuan kognitif umum dan kognitif spesifik anak berdasarkan CHC.

Batique dibuat pengembang game Agate asal Bandung, PT Melintas Cakrawala Indonesia (MCI) yang berkedudukan di Jakarta sebagai pemegang lisensi AJT CogTest bekerjasama dengan Universitas Gadjah Mada di Yogyakarta yang juga memberikan saran ahli.

Melalui Batique, anak diajak untuk melakukan asesmen pribadi dengan cara yang berbeda dan seru. Anak dibawa ke dalam 8 mini games dengan misi yang berbeda-beda. Game ini dapat diakses secara mobile dengan handphone berbasis Android maupun iOS, atau dengan komputer.

Selama gawai dan koneksi internet tersedia, game ini dapat dengan mudah dilakukan di mana saja dan kapan saja. Tanpa harus melakukan tatap muka, anak dapat menjalani asesmen.

 

Artikel menarik lainnya:

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X