Platinum Games Punya Rencana untuk Kembangkan Game Engine Sendiri!

- Sabtu, 14 Maret 2020 | 10:39 WIB
Astral Chain (photo/Platinum Games)
Astral Chain (photo/Platinum Games)

Game engine merupakan salah satu hal yang sangat penting untuk membuat sebuah game. Pasalnya saat ini kehadiran game engine sangat membantu para developer untuk membuat video game dengan lebih mudah dan juga cepat.

Saat ini game engine yang banyak digunakan oleh developer game antara lain adalah Unity, Unreal Engine, CryEngine, dan lainnya. Namun fitur yang tersedia di engine tersebut masih terbatas.

Salah satu developer game asal Jepang, Platinum Games dikatakan memiliki rencana untuk membuat game engine mereka sendiri.

-
NieR: Automata (photo/Platinum Games)

Developer dari game Bayonetta, Astral Chain, dan NieR: Automata tersebut diketahui ingin membuat game engine mereka sendiri agar pengembangan game mereka dapat meningkat lebih jauh lagi.

Chief Technology Officer dari Platinum Games, Wataru Ohmori mengatakan bahwa saat ini mereka cukup direpotkan dengan terbatasnya fitur yang ada pada engine game seperti Unity dan Unreal Engine dan mereka harus menunggu untuk mendapatkan fitur tersebut.

Namun jika mereka membuat game engine sendiri, maka Platinum Games bisa dengan mudah memakai dan menambahkan fitur di game engine miliknya tersebut tanpa harus menunggu lebih lama lagi.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X