Rumor: God of War Ragnarok Bakal Meluncur Tanggal 30 September 2022

- Selasa, 28 Desember 2021 | 09:52 WIB
Tampilan keyart dari game God of War Ragnarok (photo/Sony Interactive Entertainment)
Tampilan keyart dari game God of War Ragnarok (photo/Sony Interactive Entertainment)

Sony kini sedang menyiapkan beberapa game eksklusif untuk PlayStation yang bakal diluncurkan di tahun 2022 mendatang, salah satunya adalah God of War Ragnarok.

God of War Ragnarok memang menjadi salah satu game yang diantisipasi banyak orang karena game ini bakal menceritakan sekuel dari game God of War 2018 dimana kita akan melihat perjalanan dari Kratos dengan Atreus yang sudah tumbuh besar.

Namun baru-baru ini terdapat rumor dari PlayStation Game Size yang mengatakan bahwa game God of War Ragnarok kemungkinan akan meluncur di tanggal 30 September 2022 mendatang.

"Berdasarkan database PlayStation, God of War Ragnarok hadir tanggal 30 September 2022. Mungkin ini masih sekedar place-holder," tulis akun Twitter dari PlayStation Game Size.

Rumor tersebut bisa dibilang cukup masuk akal mengingat SIE Santa Monica Studio sendiri sudah merencanakan game tersebut untuk meluncur di tahun 2022 jika tidak ada masalah sama sekali.

Selain itu jika melihat kalender 2022, tanggal 30 September sendiri jatuh di hari Jumat yang merupakan tanggal langganan developer game untuk meluncurkan game AAA karena para pemain bisa memainkan game tersebut di Weekend.

Kita harap saja jika pengembangan akhir dari game tersebut tidak mengalami masalah sehingga tak ada kabar mengenai penundaan yang diumumkan oleh Santa Monica Studio di tahun depan ya guys!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X