Meski Tidak Jadi Game MMORPG, DokeV Bakal Hadirkan Fitur Multiplayer

- Kamis, 16 September 2021 | 10:50 WIB
Tampilan karakter dan Dokebi di game DokeV besutan Pearl Abyss (photo/Pearl Abyss)
Tampilan karakter dan Dokebi di game DokeV besutan Pearl Abyss (photo/Pearl Abyss)

Melalui ajang Gamescom yang digelar beberapa waktu lalu, pengembang game asal Korea Selatan, Pearl Abyss telah menghadirkan kejutan baru dengan penampilan gameplay dari DokeV.

Meskipun awalnya DokeV diumumkan hadir sebagai game MMORPG, tetapi kini Pearl Abyss mengubahnya menjadi game open-world action adventure. Mungkin karena adanya keterbatasan yang membuat gamenya tidak bisa hadir sebagai MMORPG.

Lead Producer dari DokeV, Sangyoung Kim kepada IGN mengatakan bahwa saat ini Pearl Abyss ingin membuat DokeV sebagai game open-world action adventure karena menurut mereka game seperti ini memang tak terlalu cocok jika hadir dengan genre MMORPG seperti Black Desert Online yang juga mereka kembangkan.

"Kami memiliki banyak diskusi tentang game ini selagi mengembangkan DokeV. Kami memutuskan membuat game ini sebagai open-world action adventure yang memungkinkan kita untuk mengekspresikan visi kami untuk game tersebut," ucap Kim.

Meski tidak hadir sebagai game MMORPG, disebutkan bahwa Pearl Abyss masih berencana menghadirkan fitur multiplayer yang memungkinkan pemain untuk memainkan game tersebut bersama-sama.

Kemungkinan fitur multiplayer yang dihadirkan di DokeV ini bakal mirip seperti game Genshin Impact dimana pemain bisa bergabung ke world pemain lain untuk melawan bos atau bereksplorasi bersama-sama.

Sampai saat ini belum ada informasi terkait kapan DokeV bakal dirilis. Tetapi kini DokeV menjadi salah satu game yang cukup ditunggu-tunggu oleh banyak gamers. Apakah kalian termasuk?

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X