Tak Lagi Eksklusif Untuk PS4, Tetris Effect Akan Hadir di Platform PC

- Kamis, 18 Juli 2019 | 10:28 WIB
photo/EnhanceInc
photo/EnhanceInc

Siapa sih yang tidak kenal dengan game Tetris? Game yang sudah ada sejak tahun 1984 ini dihadirkan kembali oleh Enhance Inc sebagai sebuah game yang menggabungkan antara gameplay Tetris original dengan musik yang diberi nama Tetris Effect.

Baru-baru ini Enhance Inc telah mengumumkan bahwa game buatannya tersebut akhirnya akan dirilis untuk platform PC. Sebelumnya game ini diketahui hanya dapat dimainkan di platform PlayStation 4 saja.



Diketahui bahwa game Tetris Effect di platform PC ini akan hadir dengan beberapa fitur baru yang tidak akan didapat di platform PlayStation 4 seperti dukungan VR, Frame-rate yang bisa diperbesar, dan masih banyak lagi.

Game Tetris Effect ini dipastikan akan diluncurkan di PC pada tanggal 23 Juli 2019 nanti dan akan tersedia di platform Epic Games Store. Ya, Enhance Inc diketahui telah bekerja sama dengan Epic Games untuk menghadirkan game miliknya tersebut di platform games PC terbesar kedua saat ini.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X