Rekor! Youtuber Ini Buat Konsol Xbox Raksasa di Dunia, Beneran Bisa Dipakai?

- Selasa, 28 Juni 2022 | 11:18 WIB
Konsol raksasa 'Xbox Series X'. (Youtube/ Michael Pick)
Konsol raksasa 'Xbox Series X'. (Youtube/ Michael Pick)

Sebuah fenomena unik berhasil dipecahkan oleh Michael Pick. Seorang youtuber asal Amerika Serikat itu mampu membuat konsol Xbox Series X berukuran raksasa layaknya sebuah kulkas.

Lewat unggahan di kanal YouTubenya, Michael Pick memamerkan ide kreatifnya untuk membangun sendiri Xbox Series X terbesar di dunia.

Tak seperti kebanyakan konsol di rumah yang dirancang kecil, ia membuat Xbox Series X raksasa itu dengan bobot mencapai 113 kg dan memiliki tinggi 1,96 meter.

Baca Juga: Percaya Gak Kalau Benda Setebal 2 Cm Ini PS5? Ya, YouTuber Ini Sukses Memodifikasinya

Dalam membuat konsol raksasa itu, Pick mengaku terinspirasi kulkas dengan desain layaknya konsol generasi terbaru besutan Microsoft. Merasa kecewa lantaran kulkas tersebut tak bisa berfungsi sebagai sebuah konsol raksasa, Ia memutuskan untuk membuat konsol serupa yang bisa berfungsi secara sempurna.

Disadur Hackaday, Selasa (28/6/2022), Xbox Series X besutan Pick ini menggunakan material bingkai kayu. Beberapa bagian dicetak menggunakan printer 3D, serta hasil  akhir dicat menggunakan warna hitam agar semakin mirip dengan Xbox Series X asli.

Uniknya, Xbox Series X raksasa ini mampu berfungsi layaknya konsol pada umumnya. Karena pada dasarnya konsol raksasa tersebut menyembunyikan konsol asli di suatu tempat di dalamnya. 

Memakan waktu berbulan-bulan untuk dalam proses penciptaan mahakarya tersebut, alhasil Pick berhasil mendapatkan rekor The Largest Xbox Console dari Guiness World Record. Konsol raksasa yang dibuatnya ini kabarnya akan disumbangkan untuk YMCA Youth and Teen Development Center, Amerika Serikat.

Penulis: Safira Meidina

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X