PlayStation 5 Berbalut Emas Seharga Rp153 Juta Siap Dijual Minggu Ini!

- Sabtu, 12 September 2020 | 08:39 WIB
Tampilan console PlayStation 5 berlapis emas (photo/Truly Exquisite)
Tampilan console PlayStation 5 berlapis emas (photo/Truly Exquisite)

Beberapa waktu yang lalu penulis sempat memberi informasi terkait salah satu retailer barang mewah di London bernama Truly Exquisite yang mengumumkan console PlayStation 5 mewah berbalut emas 24 karat.

Usai membuat banyak gamers heboh dan para sultan tertarik, kini Truly Exquisite sudah bersiap-siap untuk membuka tahap pre-order untuk conosle mewah ini. Padahal Sony sendiri saat ini juga masih belum resmi menjual console PlayStation 5 original.


Diketahui bahwa pihak Truly Exquisite juga sudah memberikan informasi mengenai harga dari console modifikasinya tersebut. Terlihat console mewah ini dibanderol dengan harga mulai dari £7.999 hingga £8.299 untuk versi termahalnya. Berikut rinciannya:

  • 24K Gold Digital PS5 - £7.999 (Rp153 jutaan)
  • 18K Rose Gold Digital PS5 - £8.099 (Rp155 jutaan)
  • Platinum Digital PS5 - £8.199 (Rp157 jutaan)
     
  • 24K Gold Disc PS5 - £8.099 (Rp155 jutaan)
  • 18K Rose Gold Disc PS5 - £8.199 (Rp157 jutaan)
  • Platinum Disc PS5 - £8.299 (Rp159 jutaan)
     
  • PS5 Controller - £649 (Rp12 jutaan)
  • PS5 Headset - £399 (Rp7,6 jutaan)

 

Tahap pre-order untuk seluruh produk mewah dari PlayStation tersebut mulai bisa dipesan di situs resmi Truly Exquisite pada tanggal 10 September 2020 ini.

-
Console PlayStation 5 berbalut emas (photo/Truly Exquisite)
-
Controller DualSense PlayStation 5 berbalut emas (photo/Truly Exquisite)
-
Headset PlayStation 5 berbalut emas (photo/Truly Exquisite)

Tentunya buat kalian yang bukan sultan tidak perlu mengeluarkan uang hingga ratusan juta hanya untuk membeli console PlayStation 5 berbalut emas ini. Ya, pasalnya console tersebut memiliki fitur yang sama seperti PlayStation 5 biasa kecuali dari penampilan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X