Sering Jadi Sarang Cheater, EA Mulai Terapkan Sistem Anti Cheat di FIFA 23

- Kamis, 15 September 2022 | 12:42 WIB
EA Sports FIFA. (EA)
EA Sports FIFA. (EA)

Electronics Arts (EA) mulai menerapkan sistem keamanan anti-cheat agar para penggemarnya dapat memainkan game favoritnya tanpa harus khawatir akan gangguan cheater yang mengintai. 

Sistem ini diberi nama The EA AntiCheat (EAAC) dan akan mulai tersemat pada game FIFA 23 versi PC yang akan segera dirilis pada tahun ini. 

Melalui laman resminya, Direktur Senior Keamanan gim dan Anti-Cheat EA, Elise Murphy meminta kepada semua orang untuk tidak menggunakan cheat ketika sedang memainkan game rilisannya.

Baca Juga: Developer Indie Ini Bikin Game Simulasi Bagaimana Rasanya Diserang Virus Komputer

"Di Electronic Arts, kami berkomitmen untuk menciptakan pengalaman yang aman dan adil bagi semua pemain kami. Sebagaimana diuraikan dalam Piagam Pemain Positif kami. Kami meminta semua orang untuk bermain sesuai aturan permainan dan menahan diri untuk tidak merusak atau menggunakan cheat," tegas Elise Murphy. 

"Dengan FIFA 23, kita akan melihat fitur cross-play baru dan menarik. Selain EAAC yang melindungi pemain PC kita dari cheater, player console kita yang match dengan PC lawan juga akan terlindungi dari cheater yang beroperasi di platform PC," imbuhnya. 

-
FIFA 23. (EA Sports)

Namun, sistem EAAC ini tidak akan tersedia di seluruh game garapan EA guys. Perusahaan akan mengkaji lebih dahulu game apa saja yang memang sekiranya membutuhkan sistem EAAC.

Sebagai penutup, Murphy memastikan bahwa sistem ini tidak akan mengumpulkan informasi atau data pribadi penggunanya. EAAC hanya berfokus pada perlindungan pengguna terhadap cheater saja. 

"EAAC tidak mengumpulkan informasi apa pun tentang riwayat penelusuran Anda, aplikasi yang tidak terhubung ke game EA, atau apa pun yang tidak terkait langsung dengan perlindungan anti-cheat," jelas Murphy.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X