Siap Meluncur Tahun Depan, Simak Dulu Spesifikasi PC dari Monster Hunter Rise

- Jumat, 26 November 2021 | 11:25 WIB
Tampilan game Monster Hunter Rise besutan Capcom di PC (photo/CAPCOM)
Tampilan game Monster Hunter Rise besutan Capcom di PC (photo/CAPCOM)

Setelah meluncur lebih dulu di Nintendo Switch pada bulan Maret 2021 lalu, kini CAPCOM akan meluncurkan game RPG terbarunya yaitu Monster Hunter Rise di PC pada bulan Januari 2022 mendatang.

Monster Hunter Rise sendiri hadir sebagai game keenam dari keseluruhan seri Monster Hunter Series dan berhasil mengundang perhatian banyak orang karena game tersebut menghadirkan gameplay yang cukup baru ketimbang Monster Hunter: World.

Saat ini game tersebut sudah bisa di pre-order dimana di Steam, kalian juga bisa mencoba memainkan demo dari game tersebut secara gratis.

Tetapi sebelum kalian membeli dan memainkan game tersebut, simak dulu spesifikasi PC minimum dari game Monster Hunter Rise:

Minimum Requirements

  • OS: Windows 10 (64-bit?
  • Processor: Intel® Core™ i3-4130 or Core™ i5-3470 or AMD FX™-6100
  • Memory: 8 GB RAM
  • Graphics: NVIDIA® GeForce® GT 1030 (DDR4) or AMD Radeon™ RX 550
  • DirectX: Version 12
  • Network: Broadband Internet connection
  • Storage: 23 GB available space

Recommended Requirements

 

  • OS: Windows 10 ?64-bit?
  • Processor: Intel® Core™ i5-4460 or AMD FX™-8300
  • Memory: 8 GB RAM
  • Graphics: NVIDIA® GeForce® GTX 1060 (VRAM 3GB) or AMD Radeon™ RX 570 (VRAM 4GB)
  • DirectX: Version 12
  • Network: Broadband Internet connection
  • Storage: 23 GB available space

Terlihat bahwa spesifikasi yang dibutuhkan dari game Monster Hunter Rise tidak terlalu berat. Hal tersebut karena game ini awalnya didesain untuk hadir di Switch dimana versi PC-nya akan menghadirkan sedikit peningkatan dari framerate dan visual lebih detail.

Dibanderol dengan harga Rp847 ribuan untuk edisi standard-nya, Monster Hunter Rise rencananya akan meluncur pada tanggal 13 Januari 2022 mendatang. Apakah kalian tertarik untuk memainkan game ini?

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X