Supaya Hasilnya Lebih Maksimal, Game Hogwarts Legacy Ditunda Lagi Sampai Tahun Depan

- Senin, 15 Agustus 2022 | 01:00 WIB
Game Hogwarts Legacy. (Portkey Games)
Game Hogwarts Legacy. (Portkey Games)

Portkey Games saat ini sedang menyiapkan game ambisius mereka dari franchise Harry Potter yang berjudul Hogwarts Legacy.

Setelah gameplay dari game tersebut diperlihatkan beberapa bulan yang lalu, kini game tersebut pun menjadi salah satu game yang ditunggu-tunggu kehadirannya oleh para gamers.

Namun baru saja pihak Portkey Games memberikan informasi kurang baik terkait peluncuran gamenya ini.

Baca Juga: Microsoft: Sony 'Suap' Pengembang Supaya Gamenya Tak Masuk di Xbox Game Pass

Pasalnya melalui akun Twitter-nya, disebutkan bahwa peluncuran dari Hogwarts Legacy bakal ditunda dari akhir tahun 2022 menjadi tanggal 10 Februari 2023.

Alasan penundaan tersebut adalah pihak Warner Bros. Games dan Avalanche Software selaku developernya membutuhkan waktu lebih lama agar game yang mereka kerjakan bisa hadir dengan kualitas maksimal.

"Hogwarts Legacy bakal meluncur 10 Februari 2023 untuk PlayStation, Xbox, dan PC. Perilisan Nintendo Switch bakal diumumkan dalam waktu dekat," tulis akun Twitter resmi Hogwarts Legacy.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X