Kisah Hero Gatotkaca di Mobile Legends, Pahlawan Berjuluk Otot Kawat Tulang Besi!

- Senin, 20 Februari 2023 | 10:42 WIB
Hero Gatotkaca. (Mobile Legends)
Hero Gatotkaca. (Mobile Legends)

Kisah hero Gatotkaca mungkin jarang diketahui oleh pemain game Mobile Legends: Bang-Bang (MLBB). Gatotkaca merupakan hero yang punya damage cukup tinggi dan memiliki skill set yang dapat mengganggu musuh, serta durabilitasnya yang mumpuni. 

Hal tersebut wajar saja, mengingat Gatotkaca ini termasuk ke dalam hero tank di dalam game Mobile Legends. Hal itu membuatnya memiliki daya tahan tubuh yang kuat, dan dapat menahan serangan musuh hingga berkali-kali.

Baca Juga: 5 Hero Counter Arlott Terbaik di Mobile Legends, Dijamin Langsung Modar!

-
Hero Gatotkaca. (Mobile Legends)

Setiap serangan dari hero apapun dapat dihadapi Gatotkaca, mau itu dari hero yang mengandalkan kekuatan fisik atau hero yang mengandalkan kekuatan magic. Hal tersebut membuat hero Gatotkaca tetap kuat mulai dari early game (awal permainan) hingga akhir permainan.

Dalam kisahnya, Hero Gatotkaca merupakan sosok ksatria yang sangat tangguh. Di balik kekuatannya, tersimpan sebuah kisah yang menarik tentang sosok Gatotkaca, sang pahlawan berjuluk 'Otot Kawat Tulang Besi Ini'.

Kisah Hero Gatotkaca di Mobile Legends

-
Hero Gatotkaca. (Mobile Legends)

Gatotkaca terlahir dari pasangan orang tua yang bernama Bima dan Arimbi. Mereka bertiga tinggal di semesta Arcapada. Gatotkaca tampaknya berbeda dengan anak kecil pada umumnya, yang bisa menghabiskan waktunya untuk bermain. 

Tersemat julukan 'Otot Kawat Tulang Besi', karena kemampuannya yang luar biasa itu, Gatotkaca sempat beberapa kali melakoni pertempuran dan mengalahkan para dewa. Karena itulah ia sangat dikenal, bahkan disegani oleh masyarakat di tempat tinggalnya. 

Setiap ancaman yang datang untuk mengganggu di tanah kelahirannya, Gatotkaca ini menjadi orang yang berdiri paling depan demi mempertahankan dan mengalahkan segala ancaman yang akan mengganggu.

-
Hero Gatotkaca. (Mobile Legends)

Namun, dalam sebuah pertempuran yang sangat sengit, Gatotkaca mengalami kekalahan. Sehingga membuatnya mengalami luka yang cukup parah sampai hampir terbunuh oleh lawannya. Hal itu membuatnya tidak bisa melanjutkan pertempuran. 

Untungnya, datanglah seorang pria bernama Pandawa. Ia hadir untuk menyelamatkan hidup Gatotkaca yang kala itu tidak berdaya. Kekuatan yang dimiliki oleh Pandawa rupanya jauh lebih besar daripada Gatotkaca.

Gatotkaca Bangkit Menjadi Seorang Pahlawan

-
Hero Gatotkaca. (Mobile Legends)

Gatotkaca perlahan sembuh dari bekas luka serangan musuh, kini ia menjadi murid dari Pandawa. Kekuatan yang dimiliki Pandawa berbeda dari kekuatan seperti pada umumnya, ia memiliki kemampuan supranatural yang luar biasa.  

Dari hasil latihannya bersama Pandawa, Gatotkaca akhirnya memperoleh kekuatan baru yang luar biasa itu.

Gatotkaca bahkan mendapatkan Jubah Antakusuma, Brajamusti, dan Brajadenta yang kemudian ia gunakan pada kedua tangannya sebagai tameng dan senjata.

-
Hero Gatotkaca. (Mobile Legends)

Baca Juga: Hero Kadita di Game Mobile Legend: Sejarah, Kekuatan, dan Cara Memainkannya

Halaman:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X