Iris Xe Besutan Intel Hadir Untuk Desktop, Siap Bantai Nvidia dan AMD?

- Sabtu, 30 Januari 2021 | 15:55 WIB
Kartu grafis ASUS DG1-4G dengan Intel Iris Xe (photo/Dok. Intel/ASUS)
Kartu grafis ASUS DG1-4G dengan Intel Iris Xe (photo/Dok. Intel/ASUS)

Intel pada Oktober 2020 lalu merilis GPU Diskrit pertama mereka bernama Iris Xe Max. Dan baru-baru ini Intel kembali merilis GPU Diskrit terbaru bernama Intel Iris Xe.

GPU terbaru ini dikhususkan untuk komputer desktop, bukan seperti GPU pertama mereka yang ditujukan untuk Laptop.

Disebutkan bahwa Iris Xe memiliki VRAM sebesar 4GB dibantu dengan execution units (EU’s) sebanyak 80 unit. Intel juga menyebutkan bahwa performanya lebih baik daripada pendahulunya.

-
Intel Iris Xe (XDA Developers)

Dari segi konektivitas, Intel Iris Xe telah dilengkapi dengan tiga port display yang masing-masing memiliki output dengan resolusi 4K. Dan ketiganya mampu digunakan secara bersamaan untuk menampilkan resolusi yang dimaksudkan.

Diketahui bahwa Intel telah bekerja sama dengan Asus untuk mendistribusikan GPU ini yang mana Asus akan menjadikan GPU card ini dalam komponen Add-in Card (AIC) dalam komputer dekstop.

Dengan munculnya GPU baru ini, mampukah ia membantai Nvidia atau AMD? Kita tunggu saja kelanjutannya ya guys!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X