Sejumlah Pengguna PlayStation 5 Alami Masalah Drift di Controller DualSense

- Kamis, 11 Februari 2021 | 11:38 WIB
Tampilan controller DualSense di PlayStation 5 (photo/Unsplash/Krzystof Hepner)
Tampilan controller DualSense di PlayStation 5 (photo/Unsplash/Krzystof Hepner)

Sony telah merilis console PlayStation 5 dengan controller DualSense terbaru. Namun baru-baru ini sejumlah pengguna melaporkan masalah drifting di DualSense yang tentu mengganggu pengalaman bermain meskipun tak terlalu signifikan.

Buat kalian yang belum tahu, drifting sendiri adalah masalah yang biasa terjadi pada tombol analog dari controller yang menghasilkan gerakan sendiri meski pengguna tidak memegangnya sama sekali.

Ternyata masalah drifiting tersebut pun didengar oleh salah satu firma hukum berbasis di AS yaitu Chimicles Schwartz Kriner & Donaldson-Smith. Diketahui mereka berencana untuk melayangkan tuntutan kepada Sony atas masalah drifting yang dialami oleh para pengguna.

Anyone else experiencing DualSense stick drift? from r/PS5

Chimicles Schwartz Kriner & Donaldson-Smith pun kini mencoba untuk mengumpulkan pengguna PS5 yang mengalami masalah tersebut dan menjelaskan terkait kapan masalah tersebut muncul dan apakah mereka sudah menghubungi pihak Sony atau belum.

Buat kalian yang belum tahu, Chimicles Schwartz Kriner & Donaldson-Smith adalah firma hukum yang pernah melayangkan tuntutan kepada Nintendo atas masalah yang sama yaitu drifting di console Nintendo Switch.

Namun Sony diketahui masih memberikan dukungan penggantian controller yang mengalami drift dengan masa garansi yang masih berlaku meskipun pengguna harus membayar biaya pengiriman controller tersebut untuk dikirim ke tempat perbaikan Sony.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X