Overwatch 2 Bakal Kurangi Jumlah Tim Menjadi 5v5, Juga Berlaku di Game Aslinya!

- Jumat, 21 Mei 2021 | 09:50 WIB
Tampilan karakter dari game Overwatch besutan Blizzard (photo/Blizzard Entertainment)
Tampilan karakter dari game Overwatch besutan Blizzard (photo/Blizzard Entertainment)

Dalam livestreaming bertajuk 'What's Next' yang digelar oleh Blizzard Entertainment, pihaknya memberi banyak informasi terkait game Overwatch 2 yang saat ini sedang dikembangkan dan siap untuk diluncurkan.

Disebutkan bahwa akan ada perubahan gameplay yang cukup signifikan di Overwatch 2 dimana mode PvP dari game tersebut akan menghadirkan pertarungan 5v5 dan bukan 6v6 lagi seperti game Overwatch biasanya.

Struktur 5v5 baru ini membuat satu tim harus memiliki setidaknya 1 tank, 2 support, dan 2 DPS. Tentu saja hal ini akan memberikan perubahan terhadap gameplay dan strategi untuk memenangkan pertandingan jika dibandingkan dengan mode 6v6 biasa.


Bahkan Blizzard juga mengonfirmasi jika perubahan jumlah tim menjadi 5v5 ini tidak hanya berlaku untuk Overwatch 2, namun untuk game Overwatch pertama setidaknya sampai Overwatch 2 diluncurkan.

Selain mengumumkan perubahan jumlah tim ini, livestreaming tersebut juga memberikan informasi terkait konten baru seperti map hybrid New York City yang menghadirkan beberapa landmark populer seperti Grand Central Station.

Sayangnya belum ada informasi terkait kapan game Overwatch 2 bakal dirilis. Setidaknya pihak Blizzard telah memberikan informasi terkait game ini meskipun kini Game Director-nya, Jeff Kaplan sudah keluar.

Semoga saja pengembangan Overwatch 2 yang kini ditangani oleh Aaron Keller bisa membuat game ini sukses saat peluncurannya ya guys!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X