EA Sebut Sistem Loot Boxes Miliknya Mirip Seperti Mainan Kinder Joy

- Jumat, 21 Juni 2019 | 10:29 WIB
photo/EA/Wikipedia
photo/EA/Wikipedia

Saat ini sistem loot boxes yang terdapat di dalam game telah menjadi perbincangan banyak negara. Banyak pemerintah yang mengatakan bahwa sistem tersebut sama seperti sistem perjudian dan tentunya tidak boleh diterapkan dalam sebuah game.

Namun baru-baru ini, perwakilan dari Electronic Arts yang bernama Kerry Hopkins mengatakan bahwa sistem loot boxes yang ada di game sama sekali tidak melanggar etika dan tidak mengandung unsur perjudian.

Bahkan Kerry mengatakan bahwa sistem loot boxes itu sebenarnya merupakan bentuk elemen kejutan yang mirip dengan bonus mainan yang hadir di snack Kinder Joy.

"Kami tidak pernah menyebut sistem tersebut sebagai 'loot boxes'. Karena sistem tersebut sebenarnya merupakan sebuah mekanisme yang akan memberikan para pembelinya sebuah kejutan" Ucap Kerry Hopkins selaku perwakilan EA.

"Sistem ini bisa kita temui di dalam mainan-mainan seperti Kinder Joy dan lain-lain. Dimana para pembelinya pasti akan penasaran apa mainan yang akan mereka dapatkan ketika membeli snack tersebut" Lanjut Kerry.

 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X