PBESI: Esports Jadi Tulang Punggung Indonesia di SEA Games 2023

- Minggu, 15 Januari 2023 | 22:17 WIB
Sekjen PBESI Frengky Ong menyebut esports akan menjadi tulang punggung Indonesia di SEA Games 2023. (INDOZONE/M. Rio Fani)
Sekjen PBESI Frengky Ong menyebut esports akan menjadi tulang punggung Indonesia di SEA Games 2023. (INDOZONE/M. Rio Fani)

Sekjen Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI), Frengky Ong, menyatakan akan terus berupaya meningkatkan kemampuan para atlet nasional. Ini dilakukan agar para atlet esports Indonesia dapat terus mengharumkan nama bangsa.

Frengky Ong mengatakan, pihaknya akan melakukan pembinaan secara berjenjang. Dia berharap hal ini dapat membuat potensi esports Indonesia dapat terus berkembang.

Baca Juga: Hasil M4 World Championship: ECHO Esports Bantai Blacklist International, Skor Akhir 4-0

"Kami akan lakukan penyelarasan. Kita ingin juga ada kegiatan semacam seleknas (seleksi nasional) karena ini membawa nama Indonesia," kata Frengky Ong kepada awak media di area pertandingan M4 World Championship Mobile Legends: Bang Bang, Minggu (15/1/2023).

Dia juga menyebut, PBESI akan melakukan kolaborasi dengan sejumlah pihak terkait, agar semakin banyak turnamen esports yang diselenggarakan. Dari sini, diharapkan para atlet esports Indonesia akan semakin bermunculan.

Baca Juga: Filipina Resmi Jadi Tuan Rumah M5 World Championship: Big Start!

Apalagi, lanjut Frengky, esports akan menjadi kekuatan Indonesia di SEA Games 2023 di Kamboja. Hal ini lantaran tuan rumah tidak mempertandingkan 17 cabor, yang justru menjadi andalan Indonesia untuk mendulang medali.

"Ada 17 cabor yang tidak diikutsertakan di SEA Games 2023. Esports jadi satu-satunya tulang punggung Indonesia," kata dia.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X