7 Hero Tank Mobile Legends Terkuat yang Cocok Dipakai saat Mabar, Auto Win!

- Rabu, 19 Oktober 2022 | 01:00 WIB
Hero-hero tank terkuat Mobile Legends tahun 2022. (Moonton)
Hero-hero tank terkuat Mobile Legends tahun 2022. (Moonton)

Mobile Legends adalah permainan (Multiplayer Online Battle Arena) MOBA yang dirancang untuk ponsel besutan Moonton. Di game ini, terdapat dua tim yang masing-masing berisi 5 orang berjuang untuk mencapai dan menghancurkan markas musuh sambil mempertahankan markas mereka sendiri.

Nah di Mobile Legends sendiri terdapat lima role yang bisa diisi masing-masing pemain, yakni Core, Mage, Tank, Gold Laner, dan Exp Laner.

Kali ini, Indozone akan membahas hero tank terkuat di Mobile Legends di 2022. Sekadar informasi, tank adalah hero role defense yang bertugas menjaga rekan-rekannya agar tak mudah mati saat diserang musuh.

Baca Juga: Daftar 143 Mobil yang Tersedia di Game Need for Speed Unbound, Desainnya Kece Semua!

Hero tank sendiri bisa menjadi faktor kemenangan sebuah tim. Berikut ini Indozone rangkum 7 hero tank terkuat Mobile Legends di 2022:

1. Khufra

-
Hero Khufra. (Moonton)

Hero ini dirilis Moonton pada 12 Maret 2019 lalu. Khufra salah satu hero dengan crowd control terbaik. Skill Khufra membuat musuh kesulitan bergerak. Di saat musuh tak bergerak, tim bisa langsung menghabisi musuh yang terkena crowd control Khufra.

2. Johnson

-
Hero Johnson. (Moonton)

Hero Johnson sering disebut sebagai transformer karena kemampuannya yang bisa berubah menjadi mobil atau kendaraan roda empat.

Skill 1 dan skill 3 Johnson memberikan crowd control kepada musuh. Ketika Johnson berubah menjadi mobil dengan skill 3, maka musuh tak bisa bergerak selama 1,5 detik ketika ditabrak.

3. Hylos

-
Hero Hylos (Moonton)

Hero tank terkuat selanjutnya adalah Hylos. Moonton merilis Hylos pada 14 November 2017 lalu.

Hylos merupakan hero berbentuk setengah manusia dan setengah kuda. Hylos memiliki darah atau HP yang sangat tebal. Skill 1 dan 2 Hylos memberikan efek stun dan slow terhadap musuh. Sedangkan skill 3 Hylos bisa digunakan untuk mengejar musuh atau kabur.

4. Atlas

-
Hero Atlas (Moonton)

Moonton merilis hero Atlas pada 20 Maret 2020 lalu. Atlas termasuk salah satu hero yang membuat musuh tak bisa bergerak.

Skill 1 Atlas menghasilkan movement speed yang bisa mengejar musuh. Sementara skill 3 (ultimate) Atlas bisa menangkap semua hero yang ada didekatnya dan memberikan efek stun selama 1 detik.

5. Gatot Kaca

-
Hero Gatot Kaca. (Moonton)

Gatot Kaca merupakan hero yang terinspirasi dari tokoh legenda Indonesia. Gatot Kaca memiliki HP yang sangat tebal serta skill yang bisa menyulitkan lawan.

Gatot Kaca tak hanya bisa menjadi tank, tapi juga bisa jadi inisiator tim. Physical defense Gatot Kaca bertambah ketika menerima damage musuh. Intinya, hero ini semakin tebal dan sakti ketika dipukul.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X