Sony Bakal Fokuskan Fitur Backward Compatibility di PS5 untuk Game PS4 Saja

- Minggu, 5 Juli 2020 | 15:07 WIB
Console PlayStation 5 dan PlayStation 5 Digital Edition (photo/Sony/PlayStation)
Console PlayStation 5 dan PlayStation 5 Digital Edition (photo/Sony/PlayStation)

Melalui event bertajuk Future of Gaming, Sony telah memperlihatkan wujud console PlayStation 5 barunya yang membuat banyak fans terkejut. Namun dibalik dari desain tersebut, ternyata console PlayStation 5 juga hadir dengan berbagai fitur baru yang menarik.

Salah satu fitur yang mengundang perhatian para gamers adalah Backward Compatibility. Diketahui bahwa fitur tersebut memungkinkan pengguna PS5 untuk memainkan game-game yang ada di console PlayStation dengan generasi yang lebih rendah.

Hal tersebut pun membuat banyak fans PlayStation berharap bahwa mereka dapat memainkan game dari console PlayStation 4, 3, 2, hingga 1 di PlayStation 5. Namun hal tersebut tampaknya tidak akan terjadi.

Pasalnya pihak Sony mengatakan bahwa kehadiran fitur Backward Compatibility tersebut lebih berfokus untuk menghadirkan pengalaman pengguna untuk memainkan game PlayStation 4 saja.

Meskipun begitu, tidak menutup kemungkinan Sony akan mengembangkan fitur Backward Compatibility tersebut untuk dapat memainkan game dari console PlayStation yang lebih lawas. Namun tampaknya hal tersebut akan membutuhkan waktu yang lebih lama.

Sekedar informasi, PlayStation 5 sendiri akan segera diluncurkan pada akhir tahun 2020 mendatang. Saat ini belum ada informasi terkait berapa harga dari console tersebut saat diluncurkan nanti. Kita tunggu saja ya informasi selanjutnya!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X