Ini Alasan Yoko Taro Baru Tambahkan Chapter 'The Little Mermaid' di NieR Replicant

- Kamis, 23 Desember 2021 | 10:49 WIB
Tampilan bos 'Louise' di chapter The Little Mermaid di NieR Replicant (photo/Square Enix)
Tampilan bos 'Louise' di chapter The Little Mermaid di NieR Replicant (photo/Square Enix)

NieR Replicant ver.1.22474487139 kini menjadi salah satu game RPG yang cukup populer di tahun 2021 ini. Bagaimana tidak, game besutan Yoko Taro tersebut merupakan versi 'remastered' dari game NieR original yang pertama kali diluncurkan pada tahun 2010 lalu.

Selain menghadirkan combat, visual, sampai soundtrack yang diperbarui, game tersebut juga menghadirkan satu chapter khusus bernama The Little Mermaid yang telah membuat pemain cukup terkejut. Pasalnya chapter ini tidak dihadirkan di versi originalnya sama sekali.

Content Communications Specialist dari PlayStation, Clara Hertzog telah melakukan interview dengan Yoko Taro selaku Creative Director dari NieR Replicant. Di interview tersebut Yoko Taro menjawab beberapa pertanyaan terkait chapter The Little Mermaid ini.

Yoko Taro mengatakan bahwa sebenarnya ia sudah memiliki rencana untuk menghadirkan chapter ini di NieR original tahun 2010. Tetapi karena ada masalah budget, pihaknya pun tidak bisa melakukannya.

Ia juga tidak menyangka jika cerita novel yang ia buat tersebut baru akan dihadirkan menjadi game 10 tahun yang akan datang di NieR Replicant.

Pria berusia 51 tahun tersebut juga mengatakan bahwa sebenarnya ia tidak terlalu berperan banyak dalam hal pembuatan chapter tersebut, melainkan Saki Ito yang menjadi Director utama NieR Replicant yang bekerja keras membuat ceritanya menjadi sebuah game.

"Setidaknya begitulah perjuangan sutradara muda kita yaitu Saki Ito, sementara saya hanya mengunyah snack dan melakukan tidur siang," ucap Yoko Taro.

Kreator dari NieR: Automata tersebut juga mengatakan bahwa Keiichi Okabe juga menjadi orang yang penting dalam pembuatan chapter ini karena musik yang dibuat oleh Okabe berhasil mendapat apresiasi para pemain.

"Sejak awal pembuatan Nier saya sudah berpikir ingin membuat game dengan musik menjadi hal terpenting. Jadi saya meminta teman saya Keiichi Okabe untuk membuat lagu. Ia adalah komposer yang serakah, tetapi di saat yang bersamaan ia juga adalah musisi hebat yang akan melakukan apapun asalkan kamu membayarnya dengan uang yang cukup," lanjutnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X