Resident Evil Village Hampir Tak Miliki Loading Saat Dijalankan di PlayStation 5

- Rabu, 4 November 2020 | 10:53 WIB
Ilustrasi game Resident Evil Village atau Resident Evil VII buatan Capcom (photo/Capcom)
Ilustrasi game Resident Evil Village atau Resident Evil VII buatan Capcom (photo/Capcom)

Saat ini banyak sekali gamers yang sedang menunggu kehadiran seri game Resident Evil baru yaitu Resident Evil Village (RE8) yang belum lama ini diumumkan oleh Capcom. Diketahui game tersebut merupakan penerus dari Resident Evil 7 yang dirilis tahun 2017 lalu.

Direncanakan untuk dirilis di platform PC dan console next-gen, baru-baru ini terdapat informasi baru terkait game Resident Evil Village khususnya di console PS5 buatan Sony. Informasi tersebut pun diperoleh melalui halaman PlayStation Store baru untuk game tersebut.

Baca Juga: Resident Evil Village Disebut Jadi Game Terpanjang yang Dibuat dengan RE Engine!

Disebutkan bahwa nantinya game Resident Evil Village bakal berjalan sangat mulus di PlayStation 5. Dikatakan juga bahwa nantinya game ini dapat memuat seluruh asset dari game dengan sangat cepat sehingga para pemain seolah-olah bermain game tersebut tanpa ada loading sama sekali.


Hal tersebut disebabkan karena penggunaan SSD berkecepatan tinggi di PlayStation 5 yang membuat proses pemuatan asset tersebut menjadi jauh lebih cepat jika dibandingkan dengan HDD yang saat ini masih digunakan di console PlayStation 4.

Selain itu game Resident Evil Village ini juga bakal hadir dengan dukungan resolusi 4K serta membawa teknologi Ray Tracing untuk menghadirkan kualitas cahaya yang lebih realistis lagi. Tentunya hal tersebut membuat banyak penggemar semakin tidak sabar untuk langsung memainkan game ini.

Baca Juga: Resident Evil Village Ternyata Telah Dikembangkan Sejak 3,5 Tahun yang Lalu!

Sekedar informasi, Capcom sendiri merencanakan game Resident Evil Village agar hadir pada tahun 2021 mendatang. Game ini sudah dikonfirmasi akan hadir di PC, PlayStation 5, dan Xbox Series X/S, namun masih ada kemungkinan game ini juga akan dirilis di console current-gen seperti PlayStation 4 dan Xbox One.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X