Pengikut Youtube Capai Jutaan Terus Kena Hack, Windah Basudara Malah Santai Aja

- Sabtu, 16 Juli 2022 | 16:33 WIB
Streamer gaming Windah Basudara kena akun YouTube-nya kena hack (YouTube)
Streamer gaming Windah Basudara kena akun YouTube-nya kena hack (YouTube)

Berdasarkan pantauan Indozone, YouTube channel milik Windah Basudara (WB) seorang youtuber gaming dengan 7,94 juta pengikut dilaporkan terkena hack pada hari ini (16/7/2022).

Di mana semua konten dan live streaming WB hilang dan digantikan dengan video live streaming berjudul "Brad Garlinghouse: Why XRP $2.7 Next Month? Price Prediction | Ripple News Today 2022!'

Baca juga: VCT Masters Copenhagen: f0rsakeN Positif COVID-19, Masih Nekat Melawan Guild Esports

Dalam video itu, terlihat Elon Musk hingga Cathie Wood yang membahas soal Bitcoin dan Kripto.  Melihat hal itu, WB langsung memberikan klarifikasinya melalui Instagram (IG) Story, Dia terlihat sempat bercanda meski channel YouTube-nya kena serangan phising (terbajak).

"Akhirnya guys, rekor pertama kali. Gua live jam setengah 6 pagi dan kita bisa mencapai 60 ribuan viewers teman-teman ya. Nice, gila nih bener-bener rekor pertama kali," ungkap Windah dalam IG Storynya.

Di next Story, WB juga peringatkan subscribernya untuk tidak mengklik tautan yang dibagikan.

"Kalau kalian pinter, kalian enggak akan klik ini. Kalau kalian bodoh kalian akan klik link ini dan meninggal," lanjut Story tersebut.

Artikel menarik lainnya:

 

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X