One Hand Clapping, Game Buatan Developer Indie Dengan Gameplay Unik

- Jumat, 5 Juli 2019 | 20:12 WIB
photo/HandyGames
photo/HandyGames

Sebuah developer game indie yang bernama Handy Games beberapa waktu yang lalu telah merilis game buatannya yang bernama One Hand Clapping. Game ini hadir dengan elemen rythm dan memiliki genre side scrolling yang membuatnya berbeda dengan game lain.

Game ini memiliki gameplay seperti game platform. Namun One Hand Clapping mengharuskan para pemainnya untuk menyelesaikan puzzle yang ada di dalam game tersebut dengan memanfaatkan suara kalian sendiri.

One Hand Clapping ini juga telah meraih beberapa penghargaan dari beberapa kompetisi developer game seperti Zurich Game Festival, USC Game Expo, SXSW Gaming Festival, Dreamhack Atlanta, dan International Game Festival.

Bahkan YouTuber gaming top saat ini yaitu PewDiePie juga telah memainkan game ini dan sudah mengupload gameplay dari game tersebut di channel YouTube miliknya.

Saat ini pihak Handy Games mengatakan bahwa game One Hand Clapping masih dalam tahap pengembangan awal dan dipastikan rilis pada tahun 2021 mendatang di platform PC, Xbox One, PlayStation 4, Nintendo Switch, Android, dan juga iOS.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X