Bug di Apex Legends Mungkinkan Pemain Jalan Sambil Gunakan Emote!

- Senin, 10 Mei 2021 | 10:35 WIB
Tampilan bug di Apex Legends Season 9 terbaru (photo/Reddit/u/jerky_mcjeffsters)
Tampilan bug di Apex Legends Season 9 terbaru (photo/Reddit/u/jerky_mcjeffsters)

Update Season 9 dari Apex Legends telah dirilis meski sempat terjadi sejumlah masalah seperti sulitnya para pemain untuk bergabung ke dalam game akibat server milik EA yang error selama beberapa jam.

Namun ternyata masalah yang ada di Apex Legends ini tidak berhenti sampai disitu saja, diketahui bahwa kini sejumlah pemain menemukan bug yang tak merugikan tetap cukup unik.

Diketahui bahwa dengan bug tersebut, para pemain dapat menggunakan emote sambil berjalan. Padahal seharusnya emote dari pemain hanya akan muncul ketika karakter pemain tidak bergerak sama sekali.

Berdasarkan video yang diunggah oleh seorang pemain dengan Reddit bernama u/jerky_mcjeffters, diperlihatkan bahwa bug tersebut tidak hanya bisa dimanfaatkan oleh satu karakter saja, tetapi di beberapa karakter.

Diperlihatkan bahwa karakter seperti Octane hingga Mirage. Bug ini pun dapat digunakan baik di mode Firing Range hingga mode matchmaking sekalipun.

Tetapi disebutkan bahwa bug ini hanya bisa dimanfaatkan oleh para pemain di platform PC. Sementara di platform Xbox, PlayStation, ataupun Nintendo Switch, bug ini tidak ditemukan.

Sampai saat ini pihak Respawn Entertainment masih belum memberikan tanggapan terkait bug tersebut. Namun setelah mereka mengetahuinya, pasti mereka akan memperbaiki bug tersebut dengan cepat.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X