Rilis Tanggal 6 Desember, Red Dead Redemption 2 di Steam Lebih Murah?

- Kamis, 28 November 2019 | 10:31 WIB
photo/Rockstar Games
photo/Rockstar Games

Kehadiran game Red Dead Redemption 2 di platform PC tentu sangat disambut meriah oleh para gamers. Pasalnya para gamers PC sudah menunggu cukup lama agar game tersebut untuk diluncurkan di platform selain console.

Rockstar Games selaku pengembang dari game tersebut pun baru saja telah mengumumkan bahwa game buatannya tersebut akan segera diluncurkan di platform Steam pada tanggal 6 Desember mendatang.


Sebelumnya game ini sudah dirilis terlebih dahulu di Epic Games Store dan Rockstar Games Launcher.

Namun ada kemungkinan bahwa harga yang ditawarkan untuk game Red Dead Redemption 2 di Steam ini lebih murah dari platform lainnya. Pasalnya Steam sendiri memiliki region price yang membuat setiap negara memiliki harga yang berbeda-beda.

Sayangnya pihak Rockstar Games masih belum memberikan informasi terkait harga dari game tersebut nantinya di Steam. Hal tersebut berarti para fans harus menunggu hingga 6 Desember nanti untuk mengetahui harga game tersebut.


Sekedar informasi, Red Dead Redemption 2 sendiri merupakan game open-world terbaru dari Rockstar Games yang saat ini cukup terkenal. Dengan hadirnya game tersebut di PC, para pemain dapat merasakan indahnya pemandangan game RDR 2 dengan resolusi 4K dan grafis yang lebih detail.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X