Alami Masalah di Epic Games, Final Fantasy VII Remake Bakal Tuju ke Steam!

- Minggu, 19 Desember 2021 | 15:34 WIB
Karakter Yuffie Kisaragi di Final Fantasy VII Remake Intergrade (photo/Square Enix)
Karakter Yuffie Kisaragi di Final Fantasy VII Remake Intergrade (photo/Square Enix)

Kabar mengenai Final Fantasy VII Remake Intergrade memang belum lama meluncur di PC via Epic Games. Dibanderol dengan harga yang terbilang tinggi, kemunculan game yang satu ini sempat heboh dan menimbulkan kontroversi.

Tak sedikit pemain mengatakan bahwa perilisan Final Fantasy VII di PC tidak sesuai dengan keinginan. Namun terlepas dari persoalan tersebut, baru-baru ini modder menemukan data pada file referensi hingga nomor aplikasi yang menyatakan bahwa FF 7 Remake Intergrade akan menuju ke platform Steam.

Baca Juga: Harga Rp1 Jutaan untuk Game PC Sudah Hadir, Dimulai dari Game Terbaru Square Enix!

Dilansir PCGamesN, Final Fantasy VII Remake Intergrade versi Epic Games dikatakan mengalami berbagai masalah. Inilah yang mendorong fans untuk mencari-cari file game.

Alhasil mereka menemukan referensi bahwa game tersebut rilis ke Steam. Bahkan file install bisa ditemukan di Steamworks.dll. Besar kemungkinan nomor aplikasi Steam adalah 1462040, yang bahkan SteamDB juga merujuk kode ini ke Final Fantasy VII Remake.

Rilis Final Fantasy VII Remake di PC adalah entri yang telah lama dinanti-nantikan oleh para penggemar sekaligus pemain PC. Kali pertama diumumkan pada The Game Awards 2021 menjadi sebuah kejutan. Pasalnya jarak antara pertama kali diumumkan dengan peluncurannya tidak lama. Untuk saat ini, game tersebut baru tersedia di Epic Games Store, yang telah mencakup episode Yuffie.

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X