Microsoft Isyaratkan Kingdom Hearts 3 Juga akan Rilis di PC, Benarkah?

- Minggu, 29 Desember 2019 | 15:25 WIB
photo/Microsoft/Square Enix
photo/Microsoft/Square Enix

Saat ini seri game Kingdom Hearts bisa dibilang cukup terkenal karena hadir dengan berbagai karakter dari game-game buatan Square Enix dan juga karakter dari Disney seperti Mickey Mouse dan Donald Duck.

Sayangnya saat ini seri terbaru dari Kingdom Hearts yaitu Kingdom Hearts 3 dikatakan hanya akan dirilis di platform PlayStation 4 dan juga Xbox One saja. Hal tersebut lah yang membuat para gamers PC menjadi cukup sedih mendengar kabar tersebut.

Namun baru saja Microsoft seolah-olah memberikan sebuah harapan untuk game Kingdom Hearts 3 agar dapat diluncurkan di PC. Hal tersebut diketahui dari deskripsi yang terdapat di situs Microsoft Store.

Dalam halaman Kingdom Hearts 3 Re:Mind, tertulis bahwa para pemain yang membeli game tersebut dari Microsoft Store dan melakukan Login dengan Microsoft Account bisa menginstall game tersebut di perangkat Windows 10.

-
photo/Screenshot/Microsoft Store

"Dapatkan aplikasi ini ketika kamu melakukan Login menggunakan Microsoft Account dan install di perangkat Windows 10 Anda" seperti itulah tulisan yang terdapat di situs tersebut.

Tentu hal tersebut menimbulkan tanda tanya, apakah game Kingdom Hearts 3 ini akan benar-benar hadir di platform PC atau tidak. Sampai saat ini pihak Square Enix masih belum memberikan informasi resmi.

Sekedar informasi. game Kingdom Hearts 3 Re:Mind sendiri direncanakan agar segera meluncur pada tanggal 25 Februari 2020 mendatang. Kita lihat saja bagaimana informasi selanjutnya terkait game ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X